Pemerintah Diminta Perhatikan Industri Galangan Kapal

Jumat, 31 Maret 2017 – 02:53 WIB
Ilustrasi. Foto: Jawa Pos/JPNN

jpnn.com, BATANG - Industri galangan kapal kayu di Kabupaten Batang mampu menggerakkan roda perekonomian warga.

Ratusan warga mendapat penghasilan dengan bekerja di sejumlah perusahaan galangan kapal.

BACA JUGA: Industri Komponen Didorong Manfaatkan Proyek Negara

"Karena itulah, sudah seharusnya jika pemerintah daerah membantu keberadaan industri galangan kapal yang sudah ada," ujar Bupati Batang Wihaji, Rabu (29/3).

Wihaji menjelaskan, pihaknya berkomitmen membantu mengembangkan industri galangan kapal yang sudah ada.

BACA JUGA: Industri Alas Kaki Kurangi Produksi Hingga 50 Persen

Sebab, dari segi kualitas, kapal kayu yang diproduksi di Batang bisa dikatakan sangat bagus.

Buktinya, banyak pengusaha dari daerah lain membeli atau memercayakan pembuatan kapal ke beberapa pemilik galangan yang ada di sepanjang alur Sungai Sambong.

BACA JUGA: Industri Perkapalan Semakin Menggeliat

"Bahkan hari ini juga ada penandatangannya MoU antara perusahaan nasional yang menggandeng CV Laksana Abadi untuk bekerja sama dengan pengusaha asal Korea Selatan,” tambahnya.

“Hal ini menunjukkan bahwa pengusaha asing pun percaya dengan kualitas kapal yang dibuat di Batang ini. Dan bila usaha galangan yang ada semakin besar, maka jumlah tenaga kerja yang direkrut pun akan semakin meningkat," jelas Wihaji. (rp)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Industri Galangan Kapal di Batam Mengalami Krisis


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler