Pemerintah Gusur Nurdin Cs dari PSSI

Senin, 28 Maret 2011 – 18:29 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga, Andi Mallarangeng.

JAKARTA — Pemerintah akhirnya mengambil sikap atas kisruh yang terjadi di tubuh PSSIMelalui Menteri Pemuda dan Olaharaga, Andi Mallarangeng, pemerintah membekukan kepemimpinan Nurdin Halid di PSSI

BACA JUGA: Terry Kapten, Wilshere Dipuji



Dalam jumpa pers di kantor Kemenpora, Senin (28/3), Menpora menegaskan, pemerintah tak lagi mengakui pengurus PSSI di bawah kepemimpinan Ketua Umum Nurdin Halid dan Sekjen Nugraha Besoes
Menpora juga tidak mengakui setiap kegiatan yang dilaksanakan kepengurusan tersebut

BACA JUGA: Beda Kasta



"Penyaluran dana ke PSSI dihentikan sementara dan kendali PSSI diambil alih KONI dan KOI untuk sementara,” tegas Menpora yang dalam kesempatan itu didampingi ketua umum KONI/KOI Rita Subowo.

Menpora menuding pengurus PSSI telah menyebabkan kegagalan pelaksanaan kongres PSSI di Pekanbaru, Sabtu (26/3) lalu
Menpora menilai Nurdin Halid Cs telah meninggalkan tugas dan tanggung jawabnya dalam menyelenggarakan kongres.  “Ketidaktertiban dalam penentuan hak suara, distribusi undangan dan tidak transparansinya agenda kongres,” katanya.

Menurutnya, kesalahan PSSI juga terjadi pada peraturan pemilihan kongres yang tidak disosialisasikan

BACA JUGA: Arema Terimbas Kisruh Kongres

Di samping itu, ada ketidak terbukaan pengurus PSSI dalam menyiapkan peraturan pemilihan.

Meski kepengurusan Nurdin dibekukan namun kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) dan persiapan timnas menghadapi SEA Games 2011 dan kompetisi internasional lainnya akan dijalankan di bawah KONI/KOI“Kompetisi LSI dan persiapan Sea Games akan tetap berjalan sebagaimana mestinya,” paparnya.(sto/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ditahan Imbang, Portugal Senang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler