Pemerintah Kelamaan, Warga Dieng Swadaya Bangun Jalan

Senin, 19 September 2016 – 07:27 WIB
Warga di Dataran Tinggi Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah mencoba jalur tembus menuju Kabupaten Batang yang dibangun dengan dana swadaya masyarakat. Foto: Radar Banyumas/JPG

jpnn.com - BANJARNEGARA – Warga di Dataran Tinggi Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah tak sabar menunggu pembangunan jalan tembus ke wilayah Kabupaten Bateng dengan anggaran pemerintah. Karenanya, warga pun berinisiatif mengumpulkan dana secara swadaya untuk membangunnya.

Jalan tembus itu sejauh 9 kilometer. Jalurnya menghubungkan Dusun Bitingan di Desa Kepakisan, Kecamatan Batur, Banjarnegara dengan Dusun Bintoro dan Dusun Sigemplong di Desa Pranten hingga Desa Deles Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang.

BACA JUGA: Potowayburu, Keindahan Tersembunyi di Ujung Barat Mimika

Sebelumnya jalur itu hanya bisa dilewati sepeda motor. Setelah dibangun, kini lebarnya antara enam hingga delapan meter. Bahkan di titik tertentu mencapai 12 meter.

Pembangunan jalan memerlukan waktu dua bulan, terhitung mulai awal Juli hingga akhir Agustus lalu. Koordinator pembangunan, Sukur mengatakan, pembangunan jalan ini dilaksanakan murni secara swadaya.

BACA JUGA: Innalillahi, Bayi Dua Kepala Satu Badan Itu Akhirnya Meninggal

Masyarakat Desa Kepakisan menyediakan alat berat bantuan dari pengusaha H Suchrodi. Sedangkan warga Dusun Dusun Bintoro dan Dusun Sigemplong membiayai operator dan bahan bakar alat berat. Nilai swadaya diperkirakan mencapai Rp 300 juta.

Meski demikian, mobil baru bisa masuk sampai dua kilometer dari titik nol di perbatasan Dusun Bitingan – Dusun Bintoro. Sebab jalan masih berupa tanah dan berupa tanjakan terjal. Terutama di atas Dusun Sigemplong.

BACA JUGA: Mengurus SIM Dipersulit? Bilang Saja Disuruh Vivid!

“Kalau hujan, jalan menjadi sangat licin sehingga berbahaya kalau mobil nekad melintas,” tandasnya.

Tokoh masyarakat yang juga mantan Kepala Desa Kepakisan, Dasir mengatakan, pembukaan jalan tembus ini sebenarnya telah dirintis sejak 2014 silam. Saat itu Karya Bhakti TNI berhasil melakukan pengerasan jalan sepanjang 173 meter dengan lebar tiga meter, termasuk dua jembatan sepanjang enam meter dan talud 73,5 meter.

Pada tahun 2015, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meninjau lokasi. Saat itu Ganjar berjanji akan meneruskan pembangunan jalan di lokasi tersebut.

Wakil Bupati Banjarnegara, Hadi Supeno saat meninjau lokasi beberapa waktu lalu juga berjanji akan menyampaikan aspirasi warga kepada gubernur. Hadi meyakini Gubernur Ganjar akan antusias untuk segera mengaspal jalan yang telah dibangun warga secara swadaya.

“Apalagi jalan baru ini tidak hanya memperlancar arus transporasi. Akan tetapi meningkatkan sektor pariwisata. Sebab wisatawan dari pantura akan lebih mudah bila ingin ke Dieng,” ujarnya.(drn/jpg/ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Batang Punya Tiga Lokalisasi, Ada 300 PSK Beroperasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler