Menteri Kebudayaan dan Pariwisata (Menbudpar) Jero Wacik mengatakan, hingga akhir Agustus lalu, lebih dari 3,5 juta wisatawan asing berkunjung ke Indonesia
BACA JUGA: 58.274 Unit Rusun Masuk Pasar
Pembukaan penerbangan langsung oleh sejumlah maskapai asing mempercepat pencapaian target tersebutSejumlah penerbangan langsung ke Denpasar dan sejumlah kota-kota tujuan wisata telah beroperasi
BACA JUGA: Dephub Pertimbangkan Tambah Jalur Penerbangan
Di antaranya Tokyo, Seoul, Beijing, dan MelbourneBACA JUGA: Bank Mandiri Kucurkan Pinjaman ke Petani Jagung
’’Saya harap terus ditambah sehingga tiap hari ada penerbangan ke Indonesia,’’ jelas JeroWacik dalam pembukaan Indonesia Tourism dan Travel Fair 2008 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Kamis (11/9)Selain itu, lanjut Jero, sejumlah maskapai dalam dan luar negeri telah membuka rute penerbangan langsung Kuala Lumpur-Jogjakarta, Kuala Lumpur-Makassar, dan Kuala Lumpur-Denpasar’’Dalam waktu dekat, juga akan ada penerbangan langsung Iran ke Indonesia yang dilayani Mohan Air,” katanya
Dalam sambutannya, Wapres Jusuf Kalla mendukung usul penambahan frekuensi penerbanganDi tengah upaya penghematan anggaran, dia meminta pelaku wisata meningkatkan promosi dengan cara-cara yang sederhana’’Berkata dengan baik saja sudah menunjukkan sikap penerimaan yang baik atas para wisatawan,’’ ujarnya
Kalla juga optimistis dunia pariwisata Indonesia bisa berkembang lebih baik dengan tren penurunan harga minyak dunia’’Untuk kali pertama dalam 30 tahun, negeri kita sangat aman, keindahan alam baikJadi, modal kita sudah kuatBahwa masih ada kekurangan, iya, tapi dengan kekompakan akan bisa mengurangi kekurangan,’’ kata Wapres(noe/agm)
BACA ARTIKEL LAINNYA... BPK Audit Departemen ESDM
Redaktur : Tim Redaksi