Penembakan di Gedung MNC Center, Tak Ada Korban, Belum Ada Tersangka

Selasa, 07 Juli 2015 – 15:36 WIB
Ilustrasi.

jpnn.com - JAKARTA - Kepolisian belum menetapkan tersangka dalam peristiwa penembakan ‎di Gedung MNC Center, Kebon Sirih, Jakarta, Selasa (7/7). Penembakan terjadi di lantai 8 gedung tersebut. 

"Belum (ada tersangka)," kata Kapolsek Menteng AKBP Dedy Tabrani kepada wartawan, Selasa (7/7). 

BACA JUGA: Dor..Dor! Terjadi Penembakan di Ruangan Komisaris Bank MNC

Dedy menjelaskan, tidak ada korban jiwa dalam proses penembakan Gedung MNC Center. Saat ini, kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait kasus penembakan itu. 

"Sementara kami masih mengadakan penyelidikan dan periksa saksi dan barang bukti. Saksi baru kami tanya security," ‎ucap Dedy.

BACA JUGA: Penjambret Dibekuk Polisi, Mengaku Mantan TNI

Dedy mengatakan, kepolisian menemukan pecahan kaca seperti bekas tembakan di lantai 8 Gedung MNC Center. Ruangan yang ditembak, kata dia, adalah milik Komisaris Bank MNC. 

Di kaca, sambung Dedy, ditemukan dua buah bekas tembakan. Dia mengatakan, arah tembakan berasal dari bawah. Namun, kepolisian belum mendapatkan bukti proyektil.

BACA JUGA: Super Kejam! Korban Dipukul, Diperkosa, Lalu Digantung

"Ada dua lapis kaca. Yang pertama tembus tapi tidak kena yang lapis kedua," tandas Dedy. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Duh! Tega Amat Nenek nih, Buang Cucunya ke Sungai


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler