JAKARTA - Pengamat pertambangan dan energi, Kurtubi mengatakan, jika pemerintah ngotot membeli tujuh persen saham PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) pasti akan menimbulkan kerancuan karena pemerintah pusat itu sebagai penanggung jawab kebijakan dan regulator.
“Kalau pemerintah memaksakan diri membeli saham NNT, berarti pemerintah ingin juga sebagai pemainIbarat pertandingan olahraga maka wasit ikut juga sebagai pemain, itu kan rancu,” kata Kurtubi, kepada wartawan, di Jakarta, Selasa (3/5)
BACA JUGA: Trimegah Bidik Posisi Lima Besar
Dia menegaskan, divestasi akhirnya diberikan dengan dasar pemikiran atau asas keadilan bagi masyarakat daerah tempat operasi NNT.Sebelumnya, Gubernur NTB Zainul Majdi telah menegaskan keinginannya untuk membeli sisa tujuh persen saham sehingga Pemda NTB memiliki 31 persen saham dan akan lebih bermanfaat bagi Pemda karena memiliki bargaining kuat di NNT
BACA JUGA: Dirjen Pajak Dinilai Ragu Usut Kasus Pajak AMS
BACA JUGA: DPR Curigai Pemerintah Lebih Bela Asing
(fas/jpnn)BACA ARTIKEL LAINNYA... Cabe dan Beras Murah, April Deflasi
Redaktur : Tim Redaksi