BACA JUGA: PTBA Target 80 Juta Ton
Kepala BKPM Gita Wirjawan mengatakan, penghargaan itu berdasar hasil evaluasi dan penilaian kualifikasi penyelenggara PTSP bidang penanaman modal yang dilakukan oleh PT Surveyor Indonesia
“Kita beri apresiasi kepada daerah-daerah yang berhasil menyelenggarakan PTSP bidang penanaman modal terbaik
BACA JUGA: BI Rate Masih Tertahan di Level 6,5 Persen
Memang, belum semua berhasil memenuhi kualifikasi, sebagian fungsi pendelegasian wewenang belum berjalan dengan baikBACA JUGA: Saham PT KS Diduga Sudah Dikavling Sebelumnya
Penyelenggaraan PTSP bidang penanaman modal, lanjut Gita, setiap tahun cenderung membaikKenaikan bisa dilihat dari meningkatnya nilai investasi yang masuk ke daerah-daerah di luar Jawa“Kita bangga karena investasi ke luar Jawa terus membaik, walaupun dominan tetap di Jawa,” bebernya
Dia mengatakan, penghargaan tersebut diharap bisa mendorong daerah berlomba-lomba memperbaiki pelayanan agar calon investor tertarik menanamkan modalnya ke daerah-daerah di tanah air“Kami sudah membuktikan, ada korelasi antara perbaikan layanan publik dan investasi yang masuk,” sambung Menko Perekonomian, Hatta Radjasa
Selain Hatta, tampak hadir pula dalam acara itu, antara lain Menteri Perindustrian MS Hidayat, Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan, Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi EE Mangindaan, dan sejumlah kepala daerah yang menerima penghargaan.
Tiga besar terbaik tingkat nasional peraih piala itu ialah Jatim, Sumsel, dan JabarSementara, untuk tingkat kabupaten diraih oleh Sragen (Jateng), Sidoarjo (Jatim), Purwakarta (Jabar)
Tiga terbaik katagori kota tingkat nasional diraih oleh Kota Cimahi (Jabar), Pekalongan (Jateng), Bitung (Sulawesi Utara).(gus/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Antisipasi Stok Beras, Suntik Rp3 T
Redaktur : Tim Redaksi