Pengiritan, Dua Penjara Inggris Tutup

Jumat, 14 Januari 2011 – 18:36 WIB
LONDON - Pengetatan anggaran memaksa pemerintah Inggris untuk menutup dua penjaraSalah satu di antaranya adalah penjara yang menggunakan benteng zaman pertengahan di kawasan utara negeri Ratu Elizabeth II tersebut.

Kementerian Hukum menyatakan bahwa salah satu yang tutup adalah Penjara Ashwell di kawasan tengah negara tersebut

BACA JUGA: Beli Porsche, Presiden Filipina Dikritik

Penjara itu rusak akibat kerusuhan pada 2009
Nah, biaya renovasinya terlalu besar

BACA JUGA: Partisipasi Pemilih Lampaui Batas Minimal

Tidak sebanding dengan nilai guna penjara tersebut.

Satu lagi yang tutup adalah Penjara Lancaster, cagar budaya yang berasal dari era Normandia
Kementerian menyebutkan bahwa penjara itu harus tutup lantaran sejumlah keterbatasan fasilitas

BACA JUGA: Hizbullah Hengkang dari Pemerintahan Lebanon

Penjara tersebut kurang layak jika tetap dioperasikan sebagai rumah tahanan.

Selain menutup dua penjara itu, kementerian mengalihfungsikan satu fasilitasYakni Morton Hall, bekas markas angkatan udaraTempat itu akan dijadikan pusat penampungan untuk imigrasi.

Pemerintah Inggris kini sedang mengupayakan penghematan USD 126 miliar (sekitar Rp 11.300 triliun)Hal itu memaksa hampir setiap instansi pemerintahan berhemat(AP/c6/dos)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Motif Politik atau Kurang Waras?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler