Penjaringan Cabup PDI-P Sepi Peminat

Baru Satu Orang Ambil Formulir, Golkar Tunggu Musda

Rabu, 04 November 2009 – 00:04 WIB

KEBUMEN - Meski sudah dibuka sejak 27 Oktober silam, namun penjaringan calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup) Kabupaten Kebumen oleh DPC DPIP Kebumen masih sepi peminatHingga delapan hari sejak dibuka, baru ada satu orang yang mengambil formulir pendaftaran di kantor DPC PDIP Kebumen Jalan HM Sarbini Kebumen, yakni Chumndari.

Namun belum diketahui secara pasti posisi yang dibidik oleh pria yang saat ini masih menjabat sebagai Camat Pejagoan tersebut

BACA JUGA: Bawaslu Lantik 768 Panwas Tanpa Seleksi

“Kita belum tahu untuk posisi apa
Karena formulir yang kita berikan masih bersifat general

BACA JUGA: Intervensi KPU Pusat Ancaman Pilkada

Belum mengarah pada posisi cabup atau cawabup
Nanti baru kelihatan pada saat pengembalian formulir tersebut,” ungkap salah satu anggota Tim Pendaftaran Bakal Cabup dan Cawabup 2010-2015 DPC PDIP Kebumen Rila Martini, Selasa (3/11).

Lebih lanjut Rila mengatakan, penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati oleh PDI-P Kebumen masih dibuka hingga 15 Nopember mendatang

BACA JUGA: KPUD Tagih DP4 ke Wako

Pendaftaran bakal calon terbuka untuk umum, baik dari pengurus struktural, kader, simpatisan, dan masyarakat umum“Semua kita layani,” imbuhnya.

Hanya saja, katanyam tiap calon yang ingin mendaftar harus datang sendiri ke kantor DPC PDI-P Kebumen“Tidak boleh diwakilkanBaik saat pengambilan maupun pengembalian formulir pendaftaranKetentuan ini berlaku untuk semuanya, termasuk kader PDI-P sendiri,” tandas perempuan yang juga tercatat sebagai Wakil Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan DPC PDI-P Kabupaten Kebumen ini.

Nantinya, imbuh Rila, setelah pendaftaran ditutup, para bakal calon diminta rekomendasi ke DPP melalui DPD PDIP Propinsi Jateng“Hasil rekomendasi itu kemudian disosialisasikan kepada PAC dan ranting,” jelasnya.

Terpisah, Ketua DPD Partai Golkar Kebumen, Suprapto HS menjelaskan, pihaknya hingga kini belum akan melakukan penjaringan bakal cabup dan cawabup untuk Pilkada Kebumen 2010 mendatang.

DPD Partai Golkar Kebumen, ujar Suprapto, baru akan melakukan penjaringan setelah Musda Golkar tingkat Jawa Tengah dan Kebumen selesai“Insya Allah, Januari 2010 mendatang kita sudah punya pasangan calon yang akan diajukan dari Partai Golkar,” tuturnya(has/jpnn/ara)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Jaring Balon via SMS


Redaktur : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler