PENTING!! Jangan Periksa Email Setelah Selesai Bekerja

Minggu, 11 September 2016 – 04:32 WIB
Ilustrasi. Foto Abmfederal

jpnn.com - ANDA mungkin salah satu orang yang sering memeriksa email pekerjaan di tengah saat bersantai.

Ternyata, mereka yang memeriksa email setelah jam kerja akan merasa lebih kelelahan, yang pada akhirnya akan merusak keseimbangan hidup.

BACA JUGA: Waspadai Tanda-tanda Anda Mengalami Gula Darah Rendah

Para peneliti di Lehigh University mempelajari kebiasaan email dari 365 orang dewasa dan menemukan bahwa, memeriksa email pada saat Anda sedang tidak bekerja akan memberikan dampak negatif emosi yang menyebabkan kelelahan.

Dan ketika Anda secara emosional dan mental terkuras, maka kemampuan Anda untuk menciptakan keseimbangan antara kerja dan kehidupan sangat berkurang.

BACA JUGA: Awas! Ternyata Gigi Bisa Jadi Sumber Infeksi bagi Organ Lain

"Email ini sangat dikenal sebagai hambatan dari proses pemulihan," kata para peneliti, seperti dilansir laman Glamour, Rabu (7/9).

Aksesibilitas pengalaman dan kerja berlebihan memungkinkan karyawan untuk terlibat dalam pekerjaan seolah-olah mereka tidak pernah meninggalkan ruang kerja.

BACA JUGA: Ketahui 5 Penyebab Bau Mulut

Pada saat yang sama, hal itu bisa menghambat kemampuan mereka secara psikologis melepaskan diri dari masalah yang terkait dengan pekerjaan melalui konektivitas terus menerus.

Terlebih lagi, apakah Anda menghabiskan satu menit atau satu jam menjawab email setelah bekerja? Hal itu akan berdampak negatif karena menyebabkan kelelahan.

Karena itu, cobalah sesekali melupakan sejenak email yang masuk di ponsel pintar Anda saat sampai di rumah.(fny/chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jangan Sampai Dehidrasi, yuk Konsumsi 5 Makanan ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler