Pentolan PPP Beber soal Skenario Koalisi Besar dari Silaturahmi Ramadan di Kantor PAN

Senin, 03 April 2023 – 14:19 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri Silaturahmi Ramadan di kantor DPP PAN, Jakarta, Minggu (2/4/2023). Foto: ANTARA/Desca Lidya Natalia

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Usman Tokan mengungkapkan ada pembicaraan soal pembentukan koalisi besar pada pertemuan Silaturahmi Ramadan di kantor Partai Amanat Nasional (PAN), Minggu (2/4).

Silaturahmi yang dihadiri Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mempertemukan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

BACA JUGA: Puji Prabowo dan Airlangga, Zulhas: Insyaallah, Satu di Bawah Komando Pak Presiden

"Membicarakan bagaimana kalau misalnya koalisi lebih besar akan lebih bagus untuk membangun negeri ini," kata Usman saat dihubungi awak media, Senin (3/4). 

KIB merupakan koalisi yang dibangun oleh PPP, PAN, dan Golkar. Adapun KKIR adalah koalisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan Gerindra.

BACA JUGA: Prabowo Sebut KIB dan KKIR Sudah Sepakat Bersatu

Para ketua umum parpol, antara lain, Zulkifli Hasan alias Zulhas dari PAN, Airlangga Hartarto (Golkar), Prabowo Subianto (Gerindra), Muhaimin Iskandar (PKB), dan Muhammad Mardiono hadir langsung pada Silaturahmi Ramadan itu.

Usman mengatakan PPP membuka kemungkinan membentuk koalisi besar setelah pertemuan silaturahmi tersebut.

BACA JUGA: Koalisi Masih Cair, tetapi Anies Baswedan seperti Sudah Unggul 2 Langkah di Depan

Menurut dia, PPP yang berada di gerung KIB akan menerima partai lain yang mau bergabung. 

"Bisa ada NasDem, ada PKB yang sekarang, dan Gerindra. Ya, sudah jadikan satu saja di KIB," ucap Tokan. 

Namun,wakil sekretaris Majelis Pertimbangan PPP itu menegaskan pembentukan koalisi besar bukan untuk mengikuti arahan Presiden Jokowi.

Usman menegaskan Presiden Jokowi hadir dalam silaturahmi itu sebagai undangan.

"Jadi, koalisi ini mengundang partai-partai koalisi untuk bersilaturahmi, terus mengundang Pak Presiden," ujar Tokan. (ast/jpnn.com) 

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Koalisi Pengusung Anies Sempat Diramalkan Bubar, Ada Tim Kecil Bikin Semuanya Lancar


Redaktur : Antoni
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
koalisi besar   PPP   Usman Tokan   kkir   KIB   PAN   Jokowi  

Terpopuler