Periksa Keluarga-Pacar Dokter Spesialis Undip, Polisi Selidiki Dugaan Perundungan

Selasa, 20 Agustus 2024 – 12:41 WIB
Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar. Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com

jpnn.com, SEMARANG - Polisi mengaku sedang menggali dugaan perundungan di balik kematian Aulia Risma Lestari (30), mahasiswi Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Anestesia Universitas Diponegoro (Undip) Semarang.

"Penyidik sudah kami bentuk tim untuk menggali informasi terkait dengan dugaan perundungan," kata Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar, Selasa (20/8).

BACA JUGA: Polisi Ungkap Fakta Baru dalam Kasus Bunuh Diri Dokter Spesialis Undip

Irwan mengatakan tim yang terdiri dari penyidik tersebut melakukan pemeriksaan di lingkaran pertemanan korban. Mulai keluarga hingga kekasih korban.

"Mulai hari ini sudah kami lakukan pemeriksaan terhadap circle teman almarhumah, orang tua, sahabat, hingga pacarnya," ujar dia.

BACA JUGA: Komisi IX DPR Desak Kemenkes Investigasi Dugaan Perundungan terhadap Mahasiswi Kedokteran Undip

Kendati demikian, dalam melakukan penyelidikan, pihaknya mengacu pada dua premis, yaitu faktor kelalaian atau karena murni niat bunuh diri dari korban.

Termasuk juga pihaknya sedang mendalami obat Roculax yang diduga disuntikkan korban ke dalam tubuhnya melalui lengan.

BACA JUGA: Fakta Baru Kasus Video Porno Audrey Davis, Pemeran Pria dan Lokasi

Pasalnya, di lokasi kejadian saat korban ditemukan meninggal dunia di kamar indekosnya terdapat sisa sentimeter kubik atau cc Roculax.

Dalam informasi yang diperoleh, Roculax merupakan obat bius yang digunakan dokter sebelum melakukan operasi bedah terhadap pasien.

"Di lokasi kejadian kami menemukan botol yang cc-nya 5 mg tersisa 2, kemungkinan sudah dipakai 3 mg," katanya.

Seperti diketahui, Aulia Risma Lestari ditemukan meninggal dunia di kamar indekosnya daerah Kelurahan Lempongsari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang pada Senin (12/8) kemarin.

Diduga korban meninggal dunia karena bunuh diri dengan menyuntikan cairan obat ke tubuhnya.

Di sekitar korban juga ditemukan sisa obat yang disuntikkan lewat lengannya.

Sementara itu, Manajer Layanan Terpadu dan Humas Undip Utami Setyowati membantah adanya perundungan yang menimpa Aulia Risma Lestari hingga diduga mengakhiri hidupnya. (mcr5/jpnn)

Artikel ini tidak ditujukan menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Jika Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan untuk bunuh diri, segeralah berkonsultasi kepada psikolog, psikiater, atau pihak-pihak yang kompeten di bidang kesehatan mental.

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi, Pecat Saja Kepala BPIP, Enggak Ada Gunanya


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler