jpnn.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG memprakirakan cuaca di wilayah Jabodetabek berawan hingga hujan lebat disertai petir dan angin kencang pada Selasa (1/12).
Berdasarkan informasi dari laman BMKG.go.id, untuk DKI Jakarta, pada pagi hari cuaca di seluruh wilayah Jakarta berawan.
BACA JUGA: Tinggi Kolom Erupsi Gunung Ili Lewotolok Mencapai 4.000 Meter, Waspada
Pada siang hari, cuaca di Jakarta Selatan dan Jakarta Barat hujan lebat disertai petir dan angin kencang.
Sementara, cuaca di Jakarta Pusat dan Jakarta Timur hujan ringan. Sedangkan di Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu berawan.
BACA JUGA: Guru Honorer Tua Belum Menyerah, Targetnya Keppres PNS dari Presiden Jokowi
Pada malam hari, cuaca di seluruh wilayah ibu kota hujan ringan, kecuali Jakarta Selatan dan Jakarta Timur berawan.
"Waspada potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang dalam durasi singkat di wilayah Kepulauan Seribu, Jakut dan Jakbar pada menjelang dini hari," tulis BMKG.
BACA JUGA: Arahan Mayjen Matondang & Irjen Putra: Perintah Pimpinan Jelas, Tanpa Tawar-Menawar
Untuk wilayah Jawa Barat, seperti di Kota Depok dan Bekasi cuaca pada pagi hari berawan. Lalu, pada siang hari hujan ringan dan pada malam hari kembali mendung atau berawan.
Sementara, cuaca di Kota Bogor pada pagi hari hujan ringan. Kemudian, pada siang hari hujan lebat disertai petir dan angin kencang. Malam hari cuacanya berawan.
"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang pada pagi, siang, dan sore hingga menjelang malam hari di wilayah Kabupaten Bogor, Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten Bekasi, dan Kota Bekasi," demikian peringatan BMKG.
Terakhir, di wilayah Banten, seperti Kota Tangerang, cuaca pada pagi hari hujan ringan. Lalu, pada siang hujan sedang dan malam hari berawan.(mcr1/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi