Perintah Kapolri Sangat Jelas, Semua Anggota Harus Bergerak Cepat

Jumat, 25 Februari 2022 – 16:37 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menginstruksikan jajarannya bergerak cepat, terutama anggota Polri di Sumatera Barat.

Jenderal Listyo meminta anak buahnya membantu masyarakat terdampak bencana gempa bumi di Pasaman Barat, Sumbar.

BACA JUGA: Setelah Mengeroyok Polisi, Webi Memilih Menyerahkan Diri

BACA JUGA: Dor Dor Dor, 2 Pemuda Langsung Tersungkur, Kasusnya Berat

"Saya minta untuk wilayah segera turun dan lakukan langkah-langkah pertolongan," tegas Sigit, di Jakarta, Jumat.

BACA JUGA: Petugas Setop Mobil Avanza Silver di Pintu Tol, Setelah Didekati, Astaga!

Sementara itu, khusus jajaran di Provinsi Sumbar, Jenderal Listyo memerintahkan segera menyediakan tempat pengungsian serta mengevakuasi warga yang memerlukan.

Selain itu, kapolri juga meminta agar dokter dan tenaga kesehatan dikerahkan untuk penanganan awal korban gempa.

BACA JUGA: Menerima Perintah dari Kapolri, Irjen Iqbal: Kami Kebut

Dia memastikan bantuan dan personel dari tingkat pusat atau Mabes Polri akan segera dikerahkan.

Jenderal Listyo berharap dengan gerak cepat dari anggota kepolisian dapat meringankan beban masyarakat yang tertimpa bencana alam tersebut.

Dari data yang diperoleh sementara, akibat gempa bumi tersebut terdapat empat warga yang meninggal dunia.

Kemudian puluhan orang mengalami luka-luka serta beberapa bangunan juga rusak. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Peringatan Untuk Rekan Yudi, Lebih Baik Menyerah, Polisi Sudah Bergerak


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler