Persebaya Lakoni Ujian Akhir

Selasa, 22 November 2011 – 16:57 WIB

SURABAYA - Konflik internal Persebaya Surabaya berbuntut panjangItu setelah konsorsium dan PT Persebaya Indonesia tak menemukan kata sepakat menyangkut CEO PT Pengelola Persebaya

BACA JUGA: Ferdinand Bimbang Masa Depan

Posisi itu kosong setelah Llano Mahardhika menjadi salah satu staf di PT Liga Prima Indonesia Sportindo.

Konsorsium menunjuk Dityo Pramono, mantan CEO PT Bintang Medan, menggantikan posisi Llano Widjajanto, CEO PT LPIS, menyatakan jika Llano tak mungkin menduduki jabatan di klub dan PT LPIS sekaligus
"Itu bisa menimbulkan tendensi," kata Widjajanto

BACA JUGA: Dua Tewas, Kapasitas GBK Tak Mencukupi

Dari keterangan yang diperolehnya CEO PT Pengelola Persebaya diserahkan kepada Dityo


Sayang Widjajanto tidak menjelaskan alasan pemilihan Dityo menggantikan Llano

BACA JUGA: Bonus Atlet, Sudah Siap Rp150 Miliar

Dityo bukanlah sosok baru di sepak bola IndonesiaDia menjabat sebagai ketua umum PSPS Pekanbaru pada musim kompetisi 2009-2010Kemudian dia hengkang ke Medan Bintang sebagai CEO

Namun, Cholid Goromah, CEO PT Persebaya, menyatakan jika keputusan itu belum finalLagipula dia lebih sreg jika posisi itu dipercayakan kepada I Gede Widiade"Insya Allah CEO-nya Pak Gede," kata CholidUntuk memastikan posisi itu Cholid terbang ke Jakarta

Saleh Ismail Mukadar, komisaris umum PT Persebaya Indonesia, juga mengatakan jika belum ada keputusan pemegang jabatan CEO PT Pengelola Persebaya hingga tadi malamDia masih tenang, karena penggantian bisa dilakukan hingga 26 November, seperti batas waktu yang diberikan PT LPIS"Otoritas calon penggnati ada di PT Pengelola, hanya saja harus ada kriteria yang tak bsia dilanggar," kata Saleh

Kriteria itu, lanjut Saleh, sudah diberikan PT Persebaya Indonesia kepada PT Pengelola PersebayaDi antaranya dia harus memahami jika Persebaya adalah milik publik, bukan pribadiMaka mau tak mau pengurus PT nantinya harus memperhatikan aspirasi anggota Persebaya, yakni klub internal

"Saat ini ada dua nama, Pak Gede dan Dityo Pramono," kata SalehKembali Saleh menegaskan jika pihaknya tak berhak memutuskan, namun hanya menyumbangkan saran

Sementara itu, Persebaya juga akan melakoni ujian untuk kali ketigaMat Halil dkk menjamu Persija Jakarta di Gelora 10 Nopember malam ini (22/11)Laga itu menjadi uji coba ketiga tim besutan Divaldo Alves tersebut

Diprediksi pertandingan tersebut akan menjadi duel sengit, sebab Persija juga ingin mematangkan tim sebelum benar-benar tampil di Indonesia Premier League (IPL)"Hampir seluruh pemain saya bawaHanya Immanuel De Porras yang absen," kata Jaya Hartono, pelatih Persija

Bagi Persebaya, Divaldo harus mampu meyakinkan publik jika timnya sudah siap tampil di IPL musim 2011-2012Sebab, sampai saat ini tim berjuluk Green Force tersebut belum cukup meyakinkanDari dua uji coba sebelumnya, kontra Persibo Bojonegoro dan PSIS Semarang, soliditas tim masih burukSelain itu persoalan fisik pemain juga menjadi PR bagi Divaldo(vem)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Siapkan Kadeudeuh Rp2 M untuk Atlet


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler