Persija Berharap Tiket AFC Cup

Senin, 20 Juni 2011 – 07:18 WIB
Foto: Dok.JPNN

JAKARTA - Persija berhasil meraih kemenangan besar di partai pamungkas Indonesia Super League (ISL) musim 2010/2011Bermain di kandang sendiri Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), kemarin sore tim berjuluk Macan Kemayoran itu berhasil menaklukkan tamunya PSPS Pekanbaru 3-0

BACA JUGA: Main PlayStation di Pesta Seks

Dua gol Persija dilesakkan Greg Nwokolo masing masing di menit ke-7 dan 89
Satu gol lagi lahir dari sontekan Agu Casmir di masa injury time.

Tapi sayang kemenangan besar itu tidak mampu menempatkan Persija finis di posisi runner up ISL musim ini

BACA JUGA: E-voting Bukan Untuk Memilih Exco

Sebab rival terberatnya, yaitu Arema Indonesia yang di waktu bersamaan juga melakoni laga terakhir berhasil menang dengan skor 'gila'
Yaitu menggilas tim urutan terbawah Bontang FC 8-0 di Stadion Kanjuruhan Malang

BACA JUGA: Nerazzurri Terancam Eksodus Pemain

Persija dan Arema punya poin akhir samaTapi tim Singo Edan, julukan Arema, punya agregat gol lebih bagus.

'Gagal' finis di posisi runner up berarti target Bambang Pamungkas dkk untuk berlaga di Liga Champions Asia (LCA) musim depan juga melayangTapi harapan untuk berlaga di kompetisi level Asia masih adaYaitu di ajang AFC CupKemungkinan itu bisa terjadi jika musim ini PT Liga Indonesia (PT LI) tidak bisa menggelar Piala IndonesiaSebelumnya, tiket AFC Cup menjadi milik tim juara Piala IndonesiaInformasinya, jika Piala Indonesia benar-benar tidak bisa dilangsungkan musim ini akibat kongres PSSI yang amburadul, maka jatah AFC akan dialihkan kepada tim peringkat ketiga ISL.

"Beginilah sepak bolaLima belas peluang yang didapat belum tentu semuanya menjadi gol," kata Rahmad Darmawan, pelatih Persija usai pertandingan"Menang 3-0 adalah skor besarBukan menang kecilTapi kalau di partai lain ada tim yang menang dengan skor lebih besar lagi, itu hal yang berbeda," sambungnya

Dalam pertandingan kemarin sore Macan Kemayoran tampil dominan sejak awal hingga akhir pertandinganBelasan peluang didapatkan Bambang Pamungkas dkk tapi hanya tiga yang berhasil dikonversi menjadi gol"Saya melihat pemain kami sangat ingin menang besar dan itu yang membuat mereka terburu-buru," jelas Rahmad terkait banyaknya peluang yang tidak bisa dimaksimalkan anak buahnya

Meski akhirnya hanya bisa finis di posisi ketiga mantan pelatih Persipura dan Sriwijaya FC ini menyatakan bangga dengan penampilan timnya"Mereka main sebagai laki-lakiMereka main dengan hatiKami tetap bersyukur finis di posisi ketiga Mudah mudahan musim depan kami bisa tampil di AFC Cup jika Piala Indonesia gagal digelar," paparnya

Pelatih yang dipercaya masuk tim kepelatihan timnas U-23 itu mengungkapkan jika posisi ketiga ini sudah maksimalTapi Rahmad juga menyesalkan timnya yang gagal meraih kemenangan di tiga laga kandangnyaYaitu saat menjamu Persiwa Wamena, Persipura, dan Semen Padang.

Sementara itu Dastrayani, manajer PSPS Pekanbaru menyatakan timnya sudah memberikan perlawanan optimal kepada Persija"Semoga Persija musim depan bisa tampil di AFC CupSaya percaya Persija lebih bagus dari Arema," katanya(ali)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SSB Rambah Kabupaten di Sulsel


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler