Persik Tak Diajak Ngelencer ke Eropa

Kamis, 17 Maret 2011 – 09:31 WIB

KEDIRI- Dalam dua hari ini rombongan pengurus PSSI pusat, PT Liga Indonesia (LI) dan sejumlah perwakilan tim baik di ISL maupun Divisi Utama (DU) berbondong-bondong ke EropaBeralasan studi banding, mereka "Ngelencer" ke sejumlah negara yang memiliki kompetisi sepak bola yang sangat maju.

Di antaranya mereka akan mengunjungi Spanyol untuk menyaksikan salah satu bigmatch La Liga antara Atletico Madrid kontra Real Madrid

BACA JUGA: Chris John Segera Berlatih di Banyuwangi

Namun, sampai dengan kemarin para pengurus dan manajemen Persik adem ayem saja
Tak ada satupun perwakilan tim Kota Tahu tersebut yang ikut dalam rombongan PSSI ke Eropa tersebut

BACA JUGA: Pandev Pahlawan Cesar

"Sampai dengan kemarin tidak ada undangan dari PSSI untuk ikut acara itu,"  kata Asisten Manajer Persik, Arya Wisnuardy.

Dengan begitu, menurutnya bisa dipastikan bahwa Persik memang tidak diundang menjadi salah satu peserta dalam rombongan pelesir tersebut
"Karena mulai kemarin sudah berangkat, sedangkan kami tidak menerima surat pemberitahuan sama sekali," tegasnya.

Arya mengaku tak mengetahui persis kenapa Persik tidak diajak oleh PSSI pimpinan Nurdin Halid  tersebut dalam acara itu

BACA JUGA: Timnas SEA Games Digembleng di Markas Kopassus

"Ya mungkin memang tidak masuk dalam salah satu kriteria yang diajakKarena memang tidak semua tim kan," katanyaUntuk tim DU, salah satu syaratnya adalah tim yang bertengger di peringkat atas klasemen sementara.

Dikonfirmasi terpisah, pengurus tim berjuluk Macan Putih juga mengaku tidak mendapatkan ajakan dari Nurdin Halid dkk untuk berangkat ke Eropa"Tidak, kami tidak dapat surat soal itu," kata Sekretaris Umum Persik Barnadi.

Apakah hal itu akibat Persik yang mulai mbalela ke LPI dan tidak mendukung Nurdin Halid dalam pemilihan ketua umum PSSI selanjutnya? "Tidak tahu, yang jelas tidak diajakMeski di ajak wong tidak ada yang punya paspor ke Eropa," kata Barnadi enteng(jie/jpnn/ko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lima Laga, Lima Gol


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler