Pesan Menyejukkan dari Menko Airlangga untuk Mahasiswa dan Mahasiswi Baru Unair

Selasa, 01 September 2020 – 20:35 WIB
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan pembekalan pada mahasiswa baru UNAIR. Foto: dok Kemenko Perekonomian

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga memberikan pembekalan kepada mahasiswa dan mahasiswi baru di Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya secara virtual.

Dalam kesempatan itu, Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Penanganan Ekonomi Nasional (PEN) tersebut mengucapkan selamat kepada mahasiswa dan mahasiswi yang telah berhasil masuk ke UNAIR.

BACA JUGA: Airlangga Hartarto Keluarkan Pernyataan Tegas, Kader Golkar Wajib Tahu

“Tak lupa saya juga mengucapkan selamat kepada adik-adik mahasiswa/wi baru yang berhasil lulus dalam seleksi ujian masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) pada Universitas Airlangga. Keberhasilan kalian patut disyukuri dan sudah pasti membanggakan orang tua dan keluarga tercinta kalian mengingat reputasi dan nama besar Universitas Airlangga baik di tingkat nasional maupun global,” Kata Menko Airlangga pada Selasa (1/11).

Menko Airlangga pun bercerita teringat saat dirinya masuk kuliah di Universitas Gajah Mada Yogyakarta (UGM) dan mengikuti seremoni seperti ini.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Pejabat Begituan dengan Sekretaris, Pak Jokowi Tak Pakai Masker? PNS Jangan Takut

Dia bercerita, di kampusnya kenal dengan teman-teman dari berbagai daerah yang datang dan menimba ilmu di UGM.

Menurutnya, kampus merupakan cerminan miniatur mini Indonesia karena berasal dari berbagai suku bangsa, agama, ras dan golongan dari Sabang sampai Merauke. Hal ini telah memupuk rasa nasionalisme dan kecintaan Airlangga pada bangsa dan tanah air Indonesia.

BACA JUGA: Menteri Airlangga Membeberkan Sejumlah Strategi Pemulihan Ekonomi dan Penanganan Covid-19

“Saya mengingat masa perkuliahan adalah fase kehidupan yang paling menyenangkan bagi anak muda. Masa emas di mana kita memperoleh pengalaman sosial, pengetahuan, leadership di antara teman-teman dan membentuk jati diri serta jaringan untuk karir ke depan,”ujarnya.

Menko Airlangga pun berpesan kepada mahasiswa/mahasiswi baru UNAIR agar tetap bersemangat kuliah dan tetap berprestasi meski keadaan kegiatan belajar-mengajar agak berbeda dengan sebelum-sebelumnya yang di sebabkan pandemic Covid-19.

“Perjuangan kalian saat ini terasa menjadi lebih berat mengingat Pandemi Covid-19 yang masih melanda dunia. Virus corona yang belum ada vaksinnya ini, memaksa kita semua untuk membatasi aktivitas fisik, termasuk kegiatan perkuliahan di universitas dan lembaga pendidikan lainnya,” imbuhnya.

Menko Airlangga pun mengimbau mahasiswa-mahasiswi UNAIR agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan keselamatan selama beraktivitas di dalam maupun luar rumah.

“Saya berharap imbauan pemerintah ini hendaknya diikuti oleh adik-adik mahasiswa/mahasiswi dan civitas akademika Universitas Airlangga agar terhindar dari virus yang berbahaya ini. Untuk itu, kerja sama dari kita semua sangat diperlukan. Penggunaan masker tidak hanya bentuk upaya kita melindungi diri sendiri tetapi juga bentuk penghargaan dan rasa hormat kita terhadap keselamatan jiwa orang lain termasuk keluarga, orang tua, kakak/adik dan juga teman-teman kita. Kebiasaan baru penggunaan masker ini memang kadang membuat kita tidak nyaman, tapi inilah salah satu cara yang bisa ditempuh agar kita tetap bisa beraktivitas normal dengan selalu mematuhi protokol kesehatan,” pungkasnya. (flo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler