Pesawat UFO Terekam di Kalimantan Timur

Senin, 02 November 2015 – 02:09 WIB
ASLI?: Foto penampakan UFO di langit Sanga-Sanga saat even Color Run. ist-prokal

jpnn.com - KUKAR - Masyarakat di Kalimantan Timur, khususnya di Kutai Kartanegara dihebohkan dengan beredarnya gambar penampakan unidentified flying object (UFO) di Sanga-Sanga, Kutai Kartanegara (Kukar), Minggu (1/11) sore.

Gambar tersebut pertama kali muncul dari seorang warga Samarinda bernama Riri. "Di Sanga-sanga kami ada even color run. Saat menjelang senja teman kami bernama Tika Ola minta difotoin oleh teman saya bernama Ayu dengan memakai handphone saya," katanya, seperti dikutip dari Prokal (Grup JPNN), Senin (2/11).

BACA JUGA: Diejek Suka ML sama Sapi, Seorang Buruh Tega Bunuh Petani

Setelah acara selesai, lanjut Riri, dia beberapa rekannya pulang ke penginapan. "Sampai di penginapan teman saya Tika minta handphone saya. Dia mau liat hasil fotonya yang tadi. Nah di situ baru kami sadar lihat fotonya ada UFO itu," bebernya.

Riri sendiri meyakinkan bahwa foto di handphone-nya bukan rekayasa. "Beneran mas, bukan rekayasa. Bisa dicek keaslian fotonya," katanya.

BACA JUGA: Sembilan Kerangka Jenazah Korban PKI Ditemukan, Kuburan Dibersihkan Secara Niskala

Di status BlackBerry Massenger (BBM)-nya, ia sempat menulis "Ada UFO disanga2 liat dpku:O ini asli bukan rekayasa". 

Hoax? Entahlah. (iz/jpnn)

BACA JUGA: Ibu di RS Hendak Lahirkan Anak Kedua, Anak Pertama Kecemplung Sumur

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menang Gugatan, KPU Belum Tetapkan Harry-Momento Sebagai Paslon Kada


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler