Peserta 'Sail Bunaken' Tak Takut Bom

Rabu, 29 Juli 2009 – 17:10 WIB

JAKARTA—Penyelenggaraan event dunia di Manado, Sulawesi Utara, bertajuk 'Sail Bunaken' pada Agustus mendatang akan menjadi moment penting bagi Indonesia untuk menyembuhkan luka pasca bom KuninganDemikian dikatakan Menteri Kelautan dan Perikanan Freddy Numberi di hadapan anggota PAH IV dan PAH II DPD RI, di Senayan, Jakarta, Rabu (29/7) sore

BACA JUGA: Dua Bulan, Polisi Sita 41 Mobil Curian



“Saat bom Kuningan terjadi saya lagi melakukan sosialisasi mengenai Sail Bunaken di Amerika
Saat itu baik menteri luar negeri maupun duta besar menyatakan akan tetap ke Manado,” kata Freddy

BACA JUGA: Menhut Kaban Desak Lanjutkan SKRT

Ditambahkan, keyakinan peserta Sail Bunaken untuk menghadiri Sail Bunaken karena mereka menganggap Indonesia itu bukan hanya Jakarta
“Kalau Jakarta dibom, masih banyak daerah yang aman

BACA JUGA: Pemda Lalai, Pengelolaan DAK Amburadul

Apalagi Indonesia merupakan destinasi pariwisata,” ucapnya.

 Dia pun mengimbau daerah-daerah destinasi pariwisata untuk tetap menjaga keamanannya, karena akan dilintasi kapal perang luar negeriMengenai anggaran Sail Bunaken, Freddy mengungkapkan, pihaknya telah mengajukan tambahan anggaran Rp 240 juta bersumber dari RAPBN-P 2009.

 “Kami yakin Sail Bunaken akan sukses, karena 38 negara sudah menyatakan siap meramaikan event bergengsi tersebut,” terangnya(esy/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 2010, DKP Alokasikan DAK Rp2,3 triliun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler