Petinggi Kemendagri Apresiasi Kinerja Samsat Palangkaraya, Terobosannya Mantap

Minggu, 07 Agustus 2022 – 23:25 WIB
Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Agus Fatoni saat melakukan kunjungan kerja ke Samsat Palangkaraya pada Sabtu (6/8). Foto: dokumentasi Kemendagri

jpnn.com, PALANGKARAYA - Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Agus Fatoni mengapresiasi inovasi layanan pembayaran pajak kendaraan bermotor (PKB) Samsat Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Hal itu disampaikan Fatoni saat melakukan kunjungan kerja ke Samsat Palangkaraya pada Sabtu (6/8).

BACA JUGA: Kemendagri dan Tim Pembina Samsat Nasional Pacu Pendapatan Pajak Kendaraan Bermotor

Menurut dia, Samsat Palangkaraya memiliki berbagai inovasi dan terobosan yang mempermudah wajib pajak dalam membayar pajak kendaraan.

Hal itu berdampak pada tingkat kepatuhan pembayaran pajak masyarakat yang dinilai semakin meningkat.

BACA JUGA: Ini Lokasi Baru Kantor Pelayanan Samsat Pekanbaru

Kepatuhan itu juga tentunya meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

"PKB dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) merupakan salah satu sumber PAD yang sangat potensial dan menjadi primadona," ucap Fatoni dalam keterangan tertulisnya, Minggu (7/8).

BACA JUGA: Ingin Perpanjang STNK? Lihat Lokasi Layanan Samsat Keliling di Jakarta Hari Ini

Berbagai inovasi yang dilakukan oleh Samsat Kota Palangkaraya, yakni masyarakat bisa membayar pajak PKB hanya dengan menggunakan aplikasi Samolim yang dapat diunduh melalui google AppStore.

Inovasi lainnya adalah layanan SiJempol yang dikhususkan bagi wajib pajak dengan kondisi khusus, seperti difabel, lansia, dan kondisi sakit.

Mekanisme dari layanan SiJempol adalah wajib pajak hanya perlu menghubungi call center SiJempol untuk kemudian didatangi petugas penanganan pajak di tempat yang disepakati sebelumnya.

Dia menambahkan inovasi dan terobosan lainnya yang telah diterapkan oleh Samsat Palangkaraya adalah Samsat Malam, Samsat Car Free Day (CFD), Samsat Pasar, dan Samsat Keliling.

"Semua inovasi ini dapat meningkatkan pendapatan dan pelayanan kepada wajib pajak. Silakan melakukan inovasi dalam rangka meningkatkan PAD dan memperbaiki pelayanan terhadap masyarakat," tuturnya. (mcr4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lakukan Inovasi dan Terobosan Baru, Samsat Sulut Dapat Apresiasi dari Kemendagri


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler