Petugas Kebersihan Keluhan Perilaku Warga di CFD

Minggu, 13 Agustus 2017 – 18:07 WIB
Petugas kebersihan menyapu sampah di kawasan CFD, Jakarta, Minggu (13/8). Foto: Mesya Mohammad/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 125 petugas kebersihan berpakaian oranye diterjunkan di kawasan car free day (CFD), Jakarta.

Sudah hal biasa bagi mereka untuk bersih-bersih jalan setiap hari Minggu.

BACA JUGA: Mentan: Ayo Senam, Habis Itu Makan Buah Gratis

"Sudah biasa sih, kalau CFD pasti banyak sampah," ujar Sutriadi, pasukan oranye dari Sudin Kebersihan Jakarta Pusat yang ditemui di lokasi CFD, Minggu (13/8).

Walaupun sudah biasa berhadapan dengan sampah, tapi Sutriadi menyesalkan juga perilaku warga yang tidak menjaga kebersihan kota.

BACA JUGA: Bu Saprah, Sebulan Rp 200 Ribu tapi Cukup untuk Makan dan Bayar Listrik

Padahal dari pihak penyelenggara sering mengingatkan warga untuk tidak membuang sampah sembarangan.

"Ini sampahnya banyak banget jadi tugas kami tambah berat," ujarnya.

BACA JUGA: Melirik Aktivitas Komunitas Sadar Sampah Kota Ternate

Pantauan JPNN di lokasi makan buah gratis penuh dengan sampah. Karena warga berebut, banyak buah yang tercecer dan terinjak warga.

Alhasil jalan jadi kotor dan basah. Beruntung pasukan oranye dengan sigap membersihkan sampah buah. (esy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lebaran, Volume Sampah di Jakarta Berkurang 3 Ribu Ton


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler