PNS Lulusan SMA Ditawari Pensiun Dini

Dimulai Kemenkeu kepada 2.000 PNS

Kamis, 06 Oktober 2011 – 07:09 WIB

JAKARTA - Kementrian Keuangan mulai menawarkan pensiun dini kepada pegawaiTawaran terbanyak ada pada pegawai Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJP)

BACA JUGA: Fahri Minta KPK Diaudit Khusus

Ada 1800-2000 pegawai yang mulai ditawari pensiun dini.

Dirjen Perbendaharaan Agus Suprijanto mengatakan, proses penawaran pensiun dini tersebut tinggal menunggu Peraturan Presiden
"Mungkin minggu ini kita sampaikan ke menteri untuk diteruskan ke Setneg," kata Agus di Gedung DPR, Jakarta, kemarin.

Agus mengatakan, pelaksanaan pensiun dini merupakan konsekuensi dari reformasi birokrasi

BACA JUGA: 10 Anggota DPR jadi Terlapor Mafia Anggaran

Setelah dicoba di Ditjen Perbendaharaan, diharapkan bisa dilakukan di instansi lain
"Awalnya di kita, kemudian di Kemenkeu

BACA JUGA: Masalah TKI, DPR Perkuat Peranan Pemda

Kalau sukses, diharapkan di kementerian yang sudah melakukan reformasi birokrasi melakukan right sizing seperti itu jugaJadi secara keseluruhan birokrat menjadi lebih ramping," kata Agus.

Mengenai anggaran yang disiapkan untuk memberikan kompensasi (golden shake hand), Agus belum menyebutkan anggarannya"Formulanya belum diresmikanKalau formula sudah disetujui, baru bisa menghitung anggarannya berapa," katanya.

Saat ini tengah ada evaluasi kebutuhan di Ditjen Perbendaharaan KemenkeuDengan adanya modernisasi Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN), kebutuhan pegawai menjadi makin sedikitSelain diberi tawaran pensiun dini, juga ditawarkan untuk disalurkan ke daerah yang tengah membutuhkan tenaga membuat laporan keuangan

Di pemerintah pusat, Kemenkeu merupakan instansi dengan jumlah PNS terbesar, yakni mencapai 64.314 pegawaiKemenkeu, bersama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Mahkamah Agung (MA) mengawali program reformasi birokrasi pada 2006Di Kemenkeu, program tersebut ditandai dengan peningkatan TKPKN (Tunjangan Khusus Pembinaan Keuangan), yang membuat PNS di instansi itu mendapatkan penghasilan lebih tinggi dibandingkan PNS di instansi lainReformasi birokrasi juga dilakukan dengan merampingkan struktur organisasi

Plt Sekjen Kemenkeu Kiagus Ahmad Badaruddin mengatakan, program pensiun dini terutama ditawarkan untuk yang masih berpendidikan SMAUsia minimal pegawai adalah 50 tahun, atau dengan masa kerja di atas 20 tahun"Itu yang ditawariKalau tidak melanggar undang-undang," kata Badaruddin.

Dia menambahkan, program pensiun dini harus dilakukan dengan hati-hati"Jangan sampai itu kontraproduktif terhadap pegawai kamiProgram ini tidak bisa diselesaikan serta merta begitu saja, tetapi harus terencana dengan baik," kata Badaruddin.

Dia menambahkan, Kemenkeu juga tengah membuat format yang merangsang pegawai agar menerima tawaran pensiun diniSalah satunya, dengan bekerja sama dengan perbankan dan sejumlah waralaba untuk menyiapkan pegawai yang akan pensiun lebih dini"Jadi sebelum pensiun bisa dilatih berwirausahaSelain golden shake hand, bisa dapat kredit dari bank juga untuk modal," katanya(sof)

Jumlah Pegawai Kementrian Keuangan

Unit                                                                       Jumlah Pegawai
Setjen                                                                               2.327
Itjen                                                                                      595
Ditjen Anggaran                                                             1.138
Ditjen Pajak                                                                  32.773
Ditjen Bea Cukai                                                         10.995
Ditjen Perimbangan Keuangan                                     447
Ditjen Pengelolaan Utang                                              333
Ditjen Perbendaharaan                                               9.317
Ditjen Kekayaan Negara                                             3.678
Bapepam-LK                                                                 1.080
Badan Pelatihan dan PendKeu                               1.212
Badan Kebijakan Fiskal                                                 459
Jumlah                                                                         63.314

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mutasi Pejabat di Disnakertrans Sulitkan Pembinaan TKI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler