Polandia Mendukung Penuh Integritas Wilayah Indonesia

Sabtu, 25 November 2017 – 20:11 WIB
Wakil Ketua DPR Fadil Zon di Polandia. Foto: istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon di Polandia, didampingi oleh Dubes RI untuk Republik Polandia, Peter F Gontha, bertemu dengan Kepala Kabinet Pemerintah Polandia, Krysztof Szczerski di ruang rapat Istana Presiden Polandia, Kamis lalu.

Pertemuan ini adalah agenda terakhir dari rangkaian kunjungan kerja selama empat hari di Polandia.

BACA JUGA: Fahri: Lepas Aset Negara Harus Persetujuan DPR

Sebelumnya, Fadli melakukan pertemuan dengan Ketua Senat Polandia Stanislaw Karczewsk, Menteri Pertanian dan Pembangunan Pedesaan, Krzysztof Jurgiel, Wakil Ketua Sejm, Ryszard Terkecki, dan Wakil Menteri Luar Negeri Polandia, Joanna Wroneck.

Sejumlah isu dibicarakan, seperti kerja sama bilateral di bidang pertanian, pendidikan, perdagangan dan pariwisata.

BACA JUGA: Kebijakan Proteksionisme Trump, Ancaman Bagi Ekonomi Asia

Namun, yang menjadi fokus utama dalam rapat bersama Kepala Kabinet Pemerintah Polandia adalah meminta dukungan negara tersebut untuk integritas wilayah Indonesia.

Khususnya terkait isu Papua yang belakangan sedang ramai dengan gerakan separatisme Papua.

BACA JUGA: Fahri Hamzah: Dia Masih Ketua DPR, Jangan Dibilang Kosong

"Salah satu yang kami bicarakan pada kunjungan kerja ke Polandia kemarin, adalah meminta dukungan Polandia terhadap integritas wilayah Indonesia. Polandia sebagai negara yang aktif dalam forum-forum internasional di kawasan Uni-Eropa, mereka harus mendapatkan informasi dan pemahaman yang benar tentang Papua," jelas Fadli.

Menurutnya, perlu disadari gerakan pro-kemerdekaan Papua saat ini sebenarnya lebih banyak menggunakan jalur diplomasi, media sosial, propaganda media, serta memanfaatkan jaringan organisasi-organisasi internasional.

"Melihat kasus Papua tersebut, saya kira seharusnya memengaruhi pola pendekatan pemerintah dalam menangani Papua. Karenanya, dalam pendekatannya pun harus menggunakan jalur diplomasi. Misalnya, salah satu upaya diplomasi terkait isu Papua, DPR saat ini sedang merancang sebuah forum regional yang akan mengundang dan mengumpulkan parlemen negara-negara Kepulauan Pasifik. Kita harus merangkul tetangga-tetangga kita, terutama dalam hal ini adalah negara-negara Pasifik, terkait isu Papua ini," tegasnya.

Fadli mengapresiasi sikap Polandia yang mendukung penuh integritas wilayah Indonesia dan akan turut aktif melakukan kampanye dan memberikan informasi yang benar tentang Papua.

"Dengan terjaganya stabilitas keamanan di Indonesia, tentu akan berpengaruh pada pihak-pihak yang berinvestasi di Indonesia. Indonesia adalah mitra penting bagi Polandia karena Indonesia bisa menjadi pintu masuk Polandia ke pintu pasar Asia Tenggara, begitupun sebaliknya Polandia menjadi mitra penting bagi Indonesia untuk masuknya ke pasar Uni Eropa" ungkap Fadli.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Kabinet Pemerintah Polandia,Krysztof Szczerski, dia berharap Indonesia tetap menjadi negara yang aman dan kondusif serta bisa menyelesaikan secara tepat persoalan-persoalan gerakan separatisme yang saat ini terjadi di Papua. (adv/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Setnov Sudah Mendekam di Sel, MKD Masih Sibuk Bahas Persepsi


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
DPR   DPR RI  

Terpopuler