jpnn.com, PALEMBANG - Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel) berhasil menyelamatkan generasi muda 30.390 jiwa dari jeratan narkotika jenis sabu dan ganja.
Hal itu ditandai lewat pemusnahan barang bukti jenis sabu seberat 1.856 gram dan ganja 18.500 gram, di halaman Ditresnarkoba Polda Sumsel, Rabu (10/8).
BACA JUGA: Irjen Ferdy Sambo Otak Pembunuhan, Ayah Brigadir J Bercerita, Menyayat Hati
Dalam pemusnahan barang bukti narkotika tersebut turut hadir perwakilan dari Kabid Propam, Kabid Labfor, Kejati Sumsel, dan BNNP Sumsel.
Wadir Ditresnarkoba Polda Sumsel AKBP Djoko Lestari mengungkapkan pihaknya berhasil mengungkap kasus selama dua bulan terakhir.
BACA JUGA: Jumlah Polisi Langgar Kode Etik dalam Penanganan Kasus Brigadir J Bertambah Lagi, Alamak!
"Selama dua bulan terakhir kami berhasil mengungkap kasus hasil dari sembilan laporan polisi," ucap dia.
Dari sembilan laporan tersebut, Djoko menambahkan ada 14 orang tersangka yang diringkus.
BACA JUGA: Perbuatan Sopir Angkot Ini Sungguh Bikin Emosi Tingkat Tinggi
"Ada 14 tersangka yang berhasil diringkus di antaranya pengedar dan bandar narkoba," tutup Djoko. (mcr35/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Polres Lampung Timur Tangkap Pengedar Narkotika & Obat-obatan Terlarang
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Cuci Hati