JAKARTA - Guna mencegah penimbunan sembako yang membuat mahalnya harga bahan pangan itu menjelang Ramadan 1432 H ini, jajaran Polda Metro Jaya akan mengawasi ketat gudang-gudang sembakoTermasuk gudang beras sekaligus melakukan sidak (inspeksi mendadak, Red) guna memastikan tidak ada penimbunan barang.
Selain itu, polisi juga akan mengawasi kualitas makanan dan minuman yang diedarkan di pasar-pasar swalayan, supermarket maupun pasar tradisional untuk mencegah barang-barang yang dijual kedaluwarsa
BACA JUGA: AS Bantu Jakarta Atasi Polusi
”Kami bekerja sama dengan Kementerian Perindustrian dan Kementerian Perdagangan serta Balai Pengawasan Obat-obatan dan Makanan (BPOM),” terang Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombespol Baharudin Djafar, Senin (25/7).Menurutnya juga, sidak dan pengawasan gudang-gudang sembako ini dilakukan tim gabungan sepanjang ramadan ini
BACA JUGA: Layanan KRL Tak Kunjung Membaik
Sebab pada ramadan ini perbandingan permintaan barang pasti meningkat, kurang sebanding dengan pasokan barang yang masuk,” jelasnyaBACA JUGA: Bandara Soetta Bakal Tambah Satu Landasan Pacu
(ind)BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengadilan Kuatkan Tukang Sampah Pemilik Sah
Redaktur : Tim Redaksi