jpnn.com - JAKARTA - Teka-teki tentang pelaku pembunuhan atas janda muda bernama Deudeuh Alfisyahrin alias Tata alias Empi (26) di sebuah kontrakan kawasan Tebet, akhir pekan lalu. Polda Metro Jaya berhasil menangkap tersangka pembunuh Tata.
"Tersangka sudah ditangkap," kata Kepala Subdirektorat Kejahatan dan Kekerasan Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Herry Heryawan, Rabu (15/4).
BACA JUGA: Ahok Kunjungi Blok G Pasar Tanah Abang, Pedagang Mengeluh Eskalator Tak Jalan
Menurut Herry, tersangka ini diamankan di kawasan Bogor, Jawa Barat, dini hari tadi. Selanjutnya, polisi masih mengembangkan penyidikan terutama untuk mendalami motif pembunuhan.
Hery menambahkan, polisi juga masih mencari barang bukti dan lainnya dalam kasus pembunuhan ini.
BACA JUGA: Soal Blok G, Ahok: Enak Aja Swasta Lagi, Bangun Sendiri Saja
Seperti diketahui, Tata ditemukan tewas di sebuah kontrakan di Jalan Tebet Utara 15-C nomor 28 RT007/10 Tebet Timur, Jakarta Selatan, Sabtu (11/4) sekitar pukul 19.00. Saat ditemukan, Tata dalam kondisi tanpa busana dengan leher terjerat kabel.(boy/jpnn)
BACA JUGA: Brownies Ganja Beredar di Jakarta, Ini Cara Ahok Mengatasinya
BACA ARTIKEL LAINNYA... DPR Minta Pemerintah Cabut Izin Reklamasi Pantai Utara Jakarta
Redaktur : Tim Redaksi