Polisi Harus Tangkap Pembacok Tama

Kamis, 08 Juli 2010 – 18:20 WIB

JAKARTA - Indonesian Police Watch (IPW) mendesak pihak kepolisian agar segera menangkap pelaku pembacokan terhadap aktivis Indonesia Corruption Watch (ICW), Tama S LangkunDesakan tersebut diungkapkan oleh Ketua Presidium IPW, Neta S Pane, menyusul terjadinya aksi pembacokan terhadap Tama S Langkun pada hari Kamis (8/7) dini hari.

“IPW mendesak polisi segera menangkap pelakunya,” kata Neta saat dihubungi di Jakarta, Kamis (8/7) sore

BACA JUGA: Bunuh Sales Obat, Polisi Dituntut 14 Tahun



Neta menghimbau berbagai kalangan dan elemen masyarakat untuk menguatkan barisan sekaligus membangun perlawanan dalam menghadapi aksi-aksi teror dalam pemberantasan korupsi
“Kami menghimbau kalangan LSM merapatkan barisan melawan dan mengantisipasi aksi-aksi teror dalam memberantas korupsi,” kata Neta.

Sebelumnya, aktivis anggota divisi investigasi ICW, Tama S Langkun dibacok dan dianiaya oleh sekelompok orang tak dikenal sepulang menonton sepak bola di daerah Kemang Jakarta Selatan

BACA JUGA: Sindikat Sabu-sabu Digulung Polda Metro

Akibat penganiayaan tersebut, Tama menderita luka serius di kepala dan tubuhnya


Tama sendiri masih dirawat di RS Asri, Mampang Jakarta Selatan

BACA JUGA: Tak Dapat Kamar, Anggota Densus 88 Mengamuk di Losmen

Sebelumnya, aksi teror juga menerpa kantor majalah TempoKantor tersebut dilempari bom Molotov oleh sekelompok orang tak dikenalDua Tindakan penganiyaan serius tersebut saat ini membuat pihak kepolisian terus melakukan penyelidikan sampai otak pelaku kejahatan itu tertangkap (wdi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Tembak Mati Kawan Minum Tuak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler