Polisi Mozambik Berguru ke Polri

Kamis, 22 September 2011 – 15:51 WIB

JAKARTA — Upaya Polri untuk mengatasi kejahatan lintas negara terus dilakukanSalah satunya dengan menjalin kerjasama dengan negara lain untuk mempermudah koordinasi dan dalam peberantasan kejahatan transnasional

BACA JUGA: Tinggalkan KPK, Anas Diteriaki Maling



Kamis (22/9) ini, Polri membahas kerjasama penanggulangan kejahatan dengan pemerintah Mozambik
Dalam pertemuan itu pemerintah Mozambik yang diwakili Menteri Dalam Negeri Mozambik menandatangani kesepakatan kerjasama dengan Polri

BACA JUGA: Busyro Kritik Hakim yang Menghukum Ringan Koruptor

"MoU kerja sama bekaitan dengan transnational crime, berkaitan terorisme, narkotik, perompakan laut, ilegal fishing dan mining," ujar kadiv Humas Polri Irjen (pol) Anton Bachrul Alam di Jakarta, Kamis (22/9).

Selain kerjasama dalam penegakan hukum, Mozambik juga menyepakati kerjasama bidang pelatihan kepolisian
Polisi-polisi dari negara di Afrika itu akan dikirim ke Indonesia untuk belajar dari Polri

BACA JUGA: Rosa dan Idris Divonis Ringan, KPK Hormati Putusan Hakim



Kerjasama tersebut merupakan tindak lanjut dari kerjasama sebelumnya"Selama ini Polisi Mozambik mengikuti pendidikan di Sespim Polri, mereka minta tambah," imbuhnya.(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anas Merasa Bersih dari Kasus Korupsi PLTS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler