Polisi Sebut Jawal Tewas karena Alami Pendarahan di Kepala

Selasa, 09 Juli 2019 – 03:05 WIB
Jawal, 55, pelaku curnak warga Selali meninggal dunia di RSUD Hasanuddin Damrah Manna. Foto: rio/rb

jpnn.com, BENGKULU SELATAN - Dua dari empat pelaku pencurian ternak di Desa Padang Beriang, Pino Raya, Bengkulu Selatan, Bengkulu, berhasil ditangkap warga, Senin (8/7) pukul 04.15 WIB.

Bahkan satu dari pelaku bernama Jawal, 55, meregang nyawa setelah sempat diamuk warga. Sebelum meninggal warga Selali itu sempat menjalani perawatan di RSUD Hasanuddin Damrah Manna.

BACA JUGA: Spesialis Pencuri Mikrofon Masjid Akhirnya Tertangkap

Kasat Reskrim Polres Bengkulu Selatan AKP Enggarsah Alimbaldi SH, S.IK membenarkan satu dari empat pelaku meninggal dunia.

BACA JUGA: Kakek 71 Tahun Garap Tujuh Bocah Tetangga karena Tak Puas Dengan Istri

BACA JUGA: Maling Spesialis Rumah Kosong Bonyok Diamuk Warga

Kasat Reskrim menjelaskan pelaku tewas akibat mengalami pendarahan di kepala setelah sempat diamuk warga yang sempat emosi saat penangkapan pelaku.

“Dua pelaku berhasil ditangkap. Salah satunya meninggal dunia di RSUD saat menjalani perawatan,” terang Enggarsah Alimbaldi.

BACA JUGA: Brankas Milik Dino Patti Djalal Dibobol Mantan Aspri

Sementara itu untuk dua pelaku yang belum ditangkap, polisi telah mengantongi identitasnya. “Kami sudah kantongi identitas dua pelaku yang kabur,” ujarnya.(tek)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tepergok Curi TV LED, Maling Dimassa, Motornya Dibakar


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler