Politisi PKS Nonton Sidang Luthfi

Rabu, 04 Desember 2013 – 17:08 WIB
Anggota Fraksi PKS di DPR RI Nasir Djamil menghadiri sidang Lutfi Hasan Ishaaq di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jln Rasuna Sahid, kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (4/12). Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta kembali menggelar sidang kasus dugaan suap kuota impor daging dan pencucian uang dengan terdakwa mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Luthfi Hasan Ishaaq pada Rabu (4/12).

Agenda sidang Luthfi sore ini adalah pembacaan pledoi atau nota pembelaan setelah sebelumnya ia telah tuntutan 18 tahun pidana penjara oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi.

BACA JUGA: Kemenkes Stop Pekan Kondom Nasional

Di antara sekian banyak pengunjung sidang Luthfi, terlihat pula salah seorang rekannya dari Fraksi PKS di DPR RI yaitu Nasir Djamil. Nasir datang untuk menonton sidang Luthfi tersebut. Saat sidang dimulai dan Luthfi memasuki ruang sidang, Nasir menyambutnya di depan lobi gedung Pengadilan Tipikor. Keduanya langsung berangkulan dan berbincang sebentar sebelum Luthfi memasuki ruang sidang.

"Saya belum pernah hadiri sidang LHI. (Luthfi Hasan Ishaaq) saya mau hadir dengar pembelaan beliau,” ujar Nasir sebelum masuk ruang sidang Luthfi.

BACA JUGA: Fadli Diduga Terlibat Jaringan Narkoba Internasional

Anggota Komisi III DPR RI  itu kini terlihat duduk di kursi paling depan yang berada di sisi kiri ruang persidangan. Nasir tampak serius mengikuti jalannya persidangan. Nasir  mengaku datang atas inisiatif pribadi. Nasir menjelaskan ia sedang tidak ada jadwal di DPR IR sehinngga menyempatkan diri menghadiri sidang Luthfi.

”Kebetulan masing-masing pengurus punya agenda. Di DPR jadwalnya kosong jadi saya datang kemari,” kata Nasir. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Loyalis Anas Tidak Penuhi Panggilan KPK

BACA ARTIKEL LAINNYA... Golkar Berminat Jadikan SBY Cawapres Ical


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler