Polres Kupang Menyita 100 Liter Miras dari Para Penumpang Feri

Kamis, 23 Maret 2023 – 18:58 WIB
Aparat Kepolisian Polres Kupang melakukan pemeriksaan barang bawaan penumpang saat tiba di Pelabuhan Feri Bolok, Kabupaten Kupang, Kamis (23/3/2023). ANTARA/HO-Humas Polres Kupang

jpnn.com - KUPANG - Polres Kupang menyita sekitar 100 liter minuman keras jenis Moke di Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Penyitaan itu dilakukan dalam operasi cipta kondisi menjelang Semana Santa Tahun 2023.

BACA JUGA: Musnahkan Narkoba hingga Miras, Irjen Iqbal Upayakan Ramadan Nihil Kejahatan

Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto mengatakan anggota Polres Kupang bersama anggota Pos Polisi Pelabuhan Penyeberangan Feri Bolok, Kecamatan Kupang Bara, Kabupaten Kupang, melaksanakan operasi dengan melakukan pemeriksaan terhadap barang bawaan para penumpang feri yang tiba di pelabuhan tersebut pada Kamis (22/3) pagi.

Dalam operasi penertiban itu, kata dia, ditemukan ratusan liter minuman keras lokal dalam berbagai kemasan yang dibawa para penumpang.

BACA JUGA: Gerebek 7 Pria Pesta Miras, AKP Asfada: Ini Terakhir Saya Melihat Kalian Minum, ya

Miras yang diisi dalam jeriken dan botol bekas minuman mineral dengan berbagai ukuran itu telah diamankan di Mapolres Kupang.

"Miras-miras yang telah disita itu merupakan milik penumpang kapal motor penyeberangan feri yang tiba di Pelabuhan Bolok dari Pulau Flores dan Alor," kata Irwan di Kupang, Kamis (23/3).

BACA JUGA: Pesta Miras Oplosan Makan Korban, 3 Orang Tewas, 6 Lainnya Masih di RS

Perwira menengah Polri itu mengatakan ratusan liter miras yang dibawa puluhan penumpang feri itu untuk konsumsi pribadi.

Sebab, banyak yang dikemas dalam botol air mineral dengan ukuran satu liter hingga 1,5 liter serta jeriken ukuran lima liter.

"Sesuai pengakuan para penumpang yang membawa minuman keras itu untuk dikonsumsi sendiri dan sebagian sebagai oleh-oleh untuk keluarga di Kupang, bukan untuk dijual," ujar Irwan.

Dia menyatakan operasi cipta kondisi menjelang Operasi Semana Santa tahun 2023 dilaksanakan demi terciptanya situasi yang aman di daerah ini.

"Sasaran operasi yang dilakukan Polres Kupang berlangsung di Pelabuhan Feri Bolok dengan menyasar minuman keras bawaan penumpang yang tiba dengan angkutan kapal penyeberangan tersebut," kata Irwan.

Dia mengatakan minuman keras yang telah disita itu akan dimusnahkan setelah operasi cipta kondisi Operasi Semana Santa yang berakhir pada April 2023. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler