Polres Metro Jakpus Tangkap 4 Sindikat Narkoba Jaringan Sumatera-Jakarta

Selasa, 08 Maret 2022 – 19:39 WIB
Empat orang tersangka yang merupakan anggota sindikat narkoba jenis sabu-sabu jaringan lintas Sumatera-Jakarta. Foto: Humas Polres Jakarta Pusat

jpnn.com, JAKARTA - Kepolisian Resor Metro Jakarta Pusat menangkap empat tersangka yang merupakan anggota sindikat peredaran narkotika jenis sabu-sabu jaringan lintas Sumatera-Jakarta, Senin (26/3).  

Kepala Polres Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar Hengki Haryadi mengatakan penangkapan itu dilakukan di tiga lokasi berbeda di wilayah Tangerang Kota.

BACA JUGA: Kunker ke Sumut, Habib Aboe Soroti Masalah Narkoba hingga Dugaan Korupsi

Keempat pelaku yang ditangkap tersebut berinisial AK, BI, AM dan NI.

“Dari penangkapan ini, kami berhasil menyita 2,9 kilogram narkotika jenis sabu-sabu,” kata Kombes Hengki di Markas Polres Metro Jakarta Pusat, Selasa (8/3). 

BACA JUGA: Musnahkan 115 Kilogram Sabu-Sabu, Kombes Hengki: Kami tidak Main-Main

Perwira menegnah Polri itu menjelaskan Polres Metro Jakarta Pusat menggunakan pola preemtif strike dalam memantau peredaran narkoba di wilayahnya.

“Artinya, kami tangkap bandar-bandarnya sebelum (sabu-sabu) menyebar,” kata Hengki. 

BACA JUGA: Tak Disangka, Rumah DED dan REZ Jadi Tempat Bertransaksi Narkoba

Dia menambahkan dari penangkapan tersebut pihak kepolisian juga mendapat informasi bahwa sudah ada sabu- sabu yang beredar di masyarakat.

"Untuk penangkapan terakhir ini sudah sempat terjual kurang lebih dua kilogram," papar Hengki. (mcr18/jpnn)


Redaktur : Boy
Reporter : Mercurius Thomos Mone

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler