Polwil-Polwiltabes Segera Ditutup

Rabu, 30 Desember 2009 – 18:23 WIB

JAKARTA—Restrukturisasi lembaga hukum tak hanya terjadi di KejaksaanMulai tahun depan, Polri juga akan melakukan hal  serupa

BACA JUGA: Diamankan 213 Kontainer Kayu Ilegal

Nantinya sejumlah posisi dan jabatan yang ada di tubuh korps Bhayangkara itu akan dihapus
Ini dimaksudkan untuk meningkatkan efektifitas pelayanan dan kegiatan organisasi.

Salah satu bagian yang pasti diamputasi yakni keberadaan Kepolisian Wilayah (Polwil) dan Kepolisian Wilayah Kota Besar (Polwiltabes)

BACA JUGA: Level Setkab di Bawah Menteri

Alsannya keberadaan, satuan wilayah ini dinilai tidak efisien mengingat juga ada polres di wilayah yang sama dalam satu Kepolisian Daerah (Polda).

''Polwil tidak ada lagi
Untuk di kota besar yang ada Polrestabes,'' ujar Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri dalam press realese akhir tahun di Mabes Polri, Rabu (30/12) sore.

Dijelaskan, status Polrestabes juga akan diikuti satuan kecil dibawahnya

BACA JUGA: Pemerintahan SBY Dinilai Mulai Goyah

Yakni Kepolisian Sektor (Polsek) juga akan naik menjadi PolsektabesBersamaan dengan itu, ke depan, ujar Kapolri, akan ada juga penambahan bidang di sejumlah satuan kerjaIni dilakukan untuk memaksimalkan potensi pelayanan di satuan itu.

Sebagai contoh keberadaan Bidang Hubungan Masyarakat (Bid Humas) tak hanya berada di Mabes dan Polda seperti saat iniNantinya bagian ini juga akan ada hingga ke polsek''Ada yang diperkuat, di Polres nanti akan ada Bid Humasnya,'' tambah kapolri.

Dikatakan kapolri, perubahan ini dimaksudkan sebagai bagian dari aplikasi Undang-Undang keterbukaan informasi publik di tubuh kepolisianDimana keberadaan Humas di satuan bawah diperlukan untuk melayani kebutuhan informasi masyarakat(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wakapolri Rayakan Ultah Perpisahan


Redaktur : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler