PPP Usul Pembubaran Ahmadiyah Diparipurnakan

Selasa, 22 Februari 2011 – 11:03 WIB

JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Hasrul Azwar mengusulkan pembubaran Ahmadiyah diagendakan dalam rapat paripurna DPRMenurutnya, DPR perlu bersikap terhadap Ahmadiyah karena sejak dulu menjadi sumber konflik

BACA JUGA: Kader Teteskan Darah untuk Mega



"Ahmadiyah perlu digendakan dalam rapat paripurna untuk dibubarkan, karena sejak dulu kala menjadi sumber konflik," kata Hasrul saat interupsi pada sidang paripurna DPR di Gedung Nusantara II, Senayan, Jakarta, Selasa (22/2)


Menurut Hasrul, Ahmadiyah sudah jelas-jelas sesat dan menyesatkan

BACA JUGA: NU Kutuk Kekerasan Agama

Bahkan Kata dia, kesesatannya itu sudah jelas-jelas diakui organisasi Islam dan Organisasi Konferensi Islam (OKI)


"Seluruh organisasi Islam dan OKI menyatakan aliran sesat dan menyesatkan

BACA JUGA: Penyidikan Pencucian Uang Lebih Detil

Mohon dikatakan dalam forum (paripurna) ini dinyatakan Ahmadiyah sesat dan menyesatkan," pintanya

Interupsi ini langsung ditimpali anggota Komisi VIII dari Fraksi PDIP, Said AbdullahKata dia, urusan OKI tidak ada hubungan dengan rapat paripurna DPR sehingga mengenai pembubaran Ahmadiyah lebih baik diserahkan saja kepada Pemerintah

"Biarkanlah putusan ini diputuskan pemerintahTidak oleh DPR dan tidak semestinya dibahas di paripurna," katanya

Sementara itu, Ketua DPR Marzuki Ali yang memimpin rapat mengatakan masalah Ahmadiyah sementara dibahas di Komisi VIII"Kita tunggu laporannya," katanya(awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pertama Kali, Pengadilan Tipikor Bebaskan Terdakwa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler