Prabowo Bicara Pahlawan: Pejuang tak Kenal Pensiun

Senin, 10 November 2014 – 17:31 WIB
Prabowo Bicara Pahlawan: Pejuang tak Kenal Pensiun. JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Senin (10/11) hari ini merupakan Hari Pahlawan. Banyak hal yang dilakukan memperingati Hari Pahlawan termasuk memaknai arti dari pahlawan yang sebenarnya.

Seperti Ketua Umum DPP Gerindra, Prabowo Subianto yang punya pandangan sendiri mengenai pahlawan. Baginya, pahlawan adalah pejuang tidak mengenal kata pensiun.

BACA JUGA: Janji Garap Pengaduan terkait Layanan Publik

"Sahabat, begitu banyak yang dapat kita pelajari dari perjuangan para pendahulu kita. Salah satunya: seorang pejuang tidak mengenal kata pensiun!," kata Prabowo di dinding facebooknya, Senin (10/11).

Namun sebagai pejuang, Prabowo menjelaskan harus punya perhitungan. Pejuang kata dia perlu realistis dan harus selalu mencari dan membina kader untuk melanjutkan perjuangannya.

BACA JUGA: Polisi Bongkar Data di Komputer dan Ponsel Raden Nuh Cs

"Ini pelajaran sejarah.Pelajaran ini saya sampaikan ke kader-kader Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra). Jika Prabowo Subianto sudah tidak mampu, pilih Prabowo lain. Lanjutkan perjuangan Gerindra," ucapnya.

Di statusnya ini, Prabowo tak lupa menyampaikan ucapan selamat Hari Pahlawan. Kata dia, dari cara mengenang pejuang, maka yang perlu dilakukan adalah mengambil semangat dari perjuangan yang dilakukan.

BACA JUGA: Yakin Pelaku Penembakan Mobil Amien Bisa Terungkap

"Selamat Hari Pahlawan. Hari ini kita mengenang para pejuang yang percaya diri, cinta tanah air, idealis, jujur dan tidak mengejar materi," kata Prabowo. (awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dapat Jatah Pimpinan, KIH Siap Bubarkan DPR Tandingan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler