Prabowo Janji Selamatkan Rp200 T

Senin, 22 Juni 2009 – 21:11 WIB

BATANG – Cawapres Prabowo Subianto berjanji akan menyelamatkan uang hasil pengelolaan sumber daya alam Indonesia yang tidak jelas pertanggungjawabannyaMenurut pasangan Megawati Soekarnoputri itu, dalam setahun Indonesia bisa kehilangan duit sebesar Rp200 triliun

BACA JUGA: Semua Capres Dipandang Tak Visioner dan Aspiratif

Kejadian itu sudah berlangsung selama 12 tahun.

“Bila saya terpilih menjadi wapres mendampingi ibu Mega, saya janji akan mengembalikan uang negara yang selama ini hilang
Hitungan saya, setahun bisa capai Rp200 triliun

BACA JUGA: Masyarakat Jawa Mulai Terima JK-Win

Kejadian itu sudah berlangsung selama 12 tahun,” ujar Prabowo di depan massa pendukungnya di Batang, Jawa Tengah, Senin (22/6).

Dia berjanji akan mensejahterakan rakyat dengan berbagai program
“Selain meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan rakyat, kita akan menggalakkan program transmigrasi besar-besaran, juga program Keluarga Berencana (KB),” cetusnya.

Menurut dia, transmigrasi perlu dilakukan mengingat semakin sempitnya lahan pertanian di Indonesia, sementara pertambahan penduduk semakin padat

BACA JUGA: Ansor Nilai Hasyim Gagal Pimpin PBNU

“Kita berharap program pro-rakyat terus digalakkan,” tukas dia.

Prabowo melakukan kampanye tatap muka dengan warga Desa Wonobodro, Kecamatan Belado, Kabupaten Batang, JatengSebelumnya dia melakukan ziarah ke makam Syeh Maulana MagribiLokasinya sekitar 700 meter dari pedesaanSiangnya, Prabowo melakukan kampanye terbuka di lapangan umum Ampera, Kecamatan Bandar(sid,gus/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kaban Kumpulkan Habib di Rumah Dinas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler