Prabowo - Sandi Luncurkan Aplikasi Untuk Kawal Suara di TPS

Senin, 25 Maret 2019 – 09:34 WIB
Prabowo Subianto - Sandiaga Uno. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto - Sandiaga Uno meluncurkan aplikasi laporan masyarakat berbasis internet untuk mengawal Pilpres 2019.

"Dengan cara ini, semua masyarakat pengguna smartphone bisa menjadi saksi di TPS masing-masing. Ini juga merupakan semangat rakyat dalam gotong-royong menjaga TPS ," ujar Direktur Saksi BPN Prabowo - Sandi, Prasetyo Hadi dalam keterangan tertulis yang dikutip dari RMOL, Senin (25/3).

BACA JUGA: Kiai Maruf Amin di Mata Jokowi

Dia menjelaskan, untuk pengguna android, aplikasi resmi yang diluncurkan BPN ini bisa diunduh melalui Google Play Store: “Relawan Adil Makmur” https://play.google.com/store/apps/details?id=www.dgeo.id.

"Sementara pengguna iOS dan semua perangkat lain bisa mengakses web melalui https://adil.makmur.id. Ini juga mudah untuk mendaftarkan diri menjadi saksi TPS," ujar Prasetyo.

BACA JUGA: Pilpres Bukan Perang

(Buka dong: Pekik 'Hidup Jokowi' Sambut Kampanye Andre Rosiade Jubir BPN Prabowo - Sandi)

"Kawal bersama pemungutan suara ini. Sebagai saksi sekaligus pemantau demokrasi," imbuhnya

BACA JUGA: Pekik Hidup Jokowi Sambut Kampanye Andre Rosiade Jubir BPN Prabowo - Sandi

Prasetyo menerangkan, setiap laporan yang disampaikan oleh masyarakat nantinya akan masuk ke pusat tabulasi data nasional di Direktorat Saksi BPN Prabowo-Sandi.

"Imbauan kami, kepada seluruh masyarakat, khususnya jaringan relawan, simpatisan, dan pendukung Prabowo-Sandi, mari bantu kawal perolehan suara Pilpres 2019 dari kecurangan. Mari gunakan perangkat untuk mengawal suara Prabowo-Sandi," ujar politikus Gerindra ini. (rmol)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kiai Maruf Awali Kampanye Terbuka dengan Doa Bersama di Haul Ibunda


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler