Presiden Keluhkan Banyak Masalah di BPJS

Jumat, 27 Februari 2015 – 19:07 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengaku menemukan banyak masalah di lapangan terkait dengan pelaksanaan program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Ini disampaikannya saat membuka rapat terbatas dengan Menteri Kesehatan Nila Moeloek dan jajaran BPJS Kesehatan.

“Saya sendiri melihat di lapangan banyak masalah-masalah yang dikeluhkan masyarakat, terutama pembayaran di rumah sakit misalnya Rp 14 juta hanya dibayar (ditanggung BPJS) Rp 4 juta. Sisanya harus dibayar sendiri, dan hal-hal yang lainnya,” kata presiden.

BACA JUGA: Waspada! Bom ITC Depok Tinggalkan Gas Berbahaya

Presiden Jokowi juga mempersoalkan potensi masalah likuiditas pada BPJS Kesehatan itu.

“Saya dengar sudah kira-kira 6 (enam) bulan yang lalu, ada masalah disitu. Sebab itu, saya ingin mengerti masalahnya seperti apa? Dan penyebab timbulnya apa?” sambungnya.

BACA JUGA: Kebijakan Menteri Susi Dilanggar Pemprov Jateng

Oleh karena itu, presiden berharap dua jajaran tersebut dapat menyelesaikan masalah terkait pelaksanaan BPJS Kesehatan dan menyempurnakan regulasinya. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Kemendagri Mulai Cermati Kemungkinan Pemakzulan Ahok

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Alasan Dukungan ke Zulkifli Hasan Terus Menanjak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler