Presiden Kembali Gelar Rapat di Bogor

Senin, 16 Februari 2015 – 11:11 WIB
Presiden Joko Widodo kembali menggelar rapat di Istana Bogor, hari ini, Senin (16/2). Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - BOGOR - Presiden Joko Widodo kembali menggelar sejumlah kegiatan kerjanya di Istana Bogor, Senin (16/2). Salah satu yang dibahasnya hari ini dalam rapat terbatas di Istana Bogor adalah mengenai pengembangan wisata di Indonesia.

"Akan kita bahas berkaitan dengan proses-proses pembangunan brand pariwisata yang baik. Sebetulnya dengan destinasi wisata Indonesia yang beragam jadi potensi. Harusnya kalau dibandingkan dengan negara tetangga kita harusnya lebih," tegas presiden dalam sambutan pembukanya.

BACA JUGA: Budi Gunawan Kalahkan KPK di Praperadilan

Presiden berharap acara rutin yang mengundang minat wisatawan dapat terus dijalankan masyarakat.

"Even-even rutin, strategi besar harus segera dirancang dengan ini, ekonomi kecil dan produk di kampung/desa bisa maju dan punya efek ekonomi yang lebih besar," sambung presiden.

BACA JUGA: Dua Menteri Jokowi Penuhi Panggilan Komisi III

Sementara itu, agenda presiden lainnya pada hari ini yaitu makan siang dengan dubes dan pengusaha Tiongkok serta menerima sejumlah dirut BUMN. Malam hari pukul 19.00, presiden akan menggelar sidang kabinet paripurna. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Hakim Sarpin Batalkan Status Tersangka untuk Budi Gunawan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penetapan BG sebagai Tersangka Dinilai Tidak Sah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler