Presiden Segera Kunjungi Lokasi Pengungsi Kelud

Jumat, 14 Februari 2014 – 13:46 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan dalam waktu dekat ini ia akan mengadakan kunjungan ke lokasi bencana letusan Gunung Kelud yang masuk di wilayah Kabupaten Kediri, Blitar dan Malang Jawa Timur. Hal ini disampaikan Presiden saat rapat kabinet terbatas di kantor Kepresidenan RI, kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat, (14/2).

"Hari ini, besok, dan lusa, kita utamakan kegiatan tanggap darurat di lapangan. Setelah itu, saya akan datang ke lokasi langsung untuk melihat seperti apa situasi setelah dua hari itu," ujar Presiden.

BACA JUGA: Kelud Meletus, Dua Tewas Tertimpa Atap

Presiden mengaku tetap mendapat informasi terkini penanganan tanggap darurat letusan Kelud dari jajaran pemerintah. Sejak pagi tadi, ia sudah mendengarkan penjelasan singkat dari Menteri ESDM dan Kepala PVMBG terkait erupsi Gunung Kelud yang terjadi Kamis (13/2) malam. 

Presiden pun telah menerima laporan soal situasi terkini di Jawa Timur dan Jawa Tengah tentang sebaran abu yang akan mengganggu penerbangan. Ia meminta semua jajaran pemerintah bekerjasama untuk meningkatkan intensitas penanganan dan bantuan pengungsi Kelud.

BACA JUGA: SBY Bersyukur Masyarakat Sekitar Kelud Patuh

"Saya baru saja komunikasi dengan Pangdam Jaya. Dapat laporan memang Madiun, Malang, Solo dan Jogja tertutup abu. Kita utamakan kegiatan tanggap darurat," tandas Presiden. (flo/jpnn)

BACA JUGA: KPK Garap Lawyer Adik Atut

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kelud Meletus, 66.139 Warga Diungsikan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler