jpnn.com - JAKARTA - Pasca Aksi Bela Islam II yang melibatkan banyak massa dari berbagai daerah, Presiden Joko Widodo berinisiatif untuk berkunjung ke beberapa organisasi masyarakat Islam.
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan, langkah Jokowi itu dalam upaya untuk menyejukkan situasi.
BACA JUGA: Kapolri Bercerita ke Presiden Jokowi soal Polisi Korban Aksi 4 November
"Saya pikir itu sesuatu yang positif untuk menyamakan persepsi soal agama antara Bapak Presiden dengan tokoh tokoh agama. Langkah tersebut sudah tepat agar kondisi tetap sejuk pasca aksi massa kemarin," kata Lukman usai membuka Munas VIII LDII di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Selasa (8/11).
Lukman menambahkan, silaturahmi seperti ini biasa dilakukan presiden saat berkunjung ke setiap daerah.
BACA JUGA: KPK Mulai Garap Wali Kota Madiun
Jokowi selalu menyempatkan untuk bertemu dengan tokoh agama setempat.
"Ini merupakan cara beliau agar silaturahmi antarumat beragama tetap terjaga. Bapak Presiden dalam kunjungannya di berbagai daerah juga menemui tokoh-tokoh agama. Semua tokoh agama hadir untuk membicarakan berbagai hal yang terkait dengan situasi dan kondisi kehidupan beragama di daerah tersebut," tambah Lukman.
BACA JUGA: Saat Masuk Inti Materi Arahan Jokowi ke Polri, Wartawan Diminta Keluar
Seperti yang diketahui, hari ini Presiden Jokowi berkunjung ke PP Muhmmadiyah. Sebelumnya rombongan presiden berkunjung ke PBNU pada Senin (7/11) kemarin.
Jokowi mengapresiasi PBNU yang dinilai memberikan pernyataan yang mendinginkan suasana hingga ke daerah-daerah. (mg5/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemarin Kunjungi PBNU, Hari Ini Jokowi Bertamu ke Kantor Muhammadiyah
Redaktur : Tim Redaksi