Pria Ini Dipecat Karena Kentutnya Bau Busuk, Duh Kasihan...

Rabu, 07 Oktober 2015 – 15:02 WIB
Ilustrasi.

jpnn.com - PADA umumnya, perusahaan memecat pegawainya karena malakukan pelanggaran yang sangat serius dan menyangkut keberlangsungan dan kestabilan tempatnya bekerja. Tapi perusahaan yang satu ini memutus hubungan kerja salah satu pegawainya karena persoalan yang relatif unik. Yakni, sang karyawan memiliki bau kentut yang luar biasa busuk. Ya bisa jadi baunya bisa mengganggu kestabilan perusahaan. Hihihi.. 

Korban perusahaan itu adalah pria di Amerika Serikat bernama Rich Clem. Seperti dilansir Metro, Selasa (6/10), Clem dan istrinya bekerja di sebuah perusahaan grosir daging, Case Pork Roll Co di Trenton, New Jersey.

BACA JUGA: Ada Sekte Ramalkan Kiamat Dimulai 7 Oktober, Ini Penjelasannya

Permasalahan itu berawal sejak Presiden Pork Roll Co Thomas Dolan, mengeluhkan kentut Rich yang dianggapnya sangat busuk. Nah, bau busuk dari gas perut Clem itu dianggap bisa merusak aroma produk daging perusahaan.

“Kita harus melakukan sesuatu tentang Clem, ini tidak bisa dibiarkan. Kami tidak dapat menjalankan kantor dan mendapatkan pengunjung dengan bau busuk ini di kantor,” kata Thomas.

BACA JUGA: UNIK, Ada Penemuan Terbaru Monyet Bersin saat Musim Hujan dan Ikan Berjalan, Ini Fotonya..

Keluhan tersebut dianggap Clem dan istrinya sebagai sebuah tindakan yang tidak adil.

Ternyata Clem memiliki berat badan seberat 280 kilogram. Dia juga sempat menjalani operasi karena sakit lambung yang cukup parah termasuk menyebabkan buang gas berlebihan serta diare.

BACA JUGA: Astagfirullah... Rezim Zionis Larang Penduduk Palestina Masuk Masjid al-Aqsa

Setelah pemecatan Rich, istrinya Louann Clem langsung meluncurkan gugatan mengklaim majikan mereka telah melecehkan suaminya.

Gugatan tentang diskriminasi tersebut dilayangkan mereka ke Federal Equal Employment Opportunity Commission (EEOC) badan pelindung pekerja AS.

Namun badan tersebut menyarankan agar dirinya untuk menuntut di bawah Undang-undang federal Amerika tentang Disabilities Act dan Hukum Terhadap Diskriminasi. (Metro.co.uk/ril/mas)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Alhamdulillah, Sebentar Lagi Pria Penderita Kanker Ini Bisa Bernafas dari Dahi-nya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler