Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Dalam Parit

Senin, 14 Agustus 2017 – 06:02 WIB
Penemuan jenazah di dekat rel kereta api. Foto: JPG/pojokpitu

jpnn.com, SURABAYA - Warga di ruas Jalan Ahmad Yani Surabaya dikejutkan dengan ditemukannya jasad pria yang terbaring dalam parit di sisi rel kereta api.

Diduga, pria tanpa identitas ini menjadi korban tabrak kereta api Bima tujuan Jakarta - Surabaya - Malang.

BACA JUGA: Oknum Marinir Tembak Luluk Diana Demi Beli Mobil Jazz

Berdasarkan informasi dari sejumlah saksi di lokasi, sebelum kejadian korban diduga hendak menyeberang melewati rel kereta api dari arah barat ke timur.

Namun, dia tidak melihat kereta api yang melintas dari arah utara ke selatan menuju Kota Malang.

BACA JUGA: Sejak Awal Pak Kades Sudah Yakin Luluk Diana Dibunuh Orang Dekat

Korban pun langsung terlempar ke dalam parit dengan sejumlah luka berat di sekujur tubuhnya .

"Korban tidak membawa identitas apapun dan diperkirakan berusia 45 tahun. Guna memastikan penyebab tewasnya korban, polisi langsung mengevakuasi jenazah ke Rumah Sakit Dokter Soetomo Surabaya untuk proses otopsi," ujar Kapolsek Wonokromo, Kompol Agus Bahari. (end/jpnn)

BACA JUGA: Tiga Kali Tembakan, Oknum Marinir Pembunuh Luluk Langsung Menyerah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Suami Luluk Diana Minta Oknum Marinir Dihukum Berat


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler