Prof Jasman Dukung Pembentukan Tim Terpadu Usut Pelecehan Seksual Mahasiswi di Aceh

Kamis, 26 Mei 2022 – 20:28 WIB
Ilustrasi pelecehan seksual di kampus. Foto: Ricardo/JPNN com

jpnn.com, MEULABOH - Rektor Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh Prof Jasman J Ma'ruf mendukung pembentukan tim terpadu guna menyelidiki kasus pelecehan seksual diduga dialami mahasiswinya.

Dia berharap dengan adanya tim tersebut penyelesaian persoalan tidak berlarut-larut sehingga tidak dikemas menjadi isu negatif bagi kampusnya.

BACA JUGA: Kasus Penganiayaan Terhadap Ade Armando Memasuki Babak Baru

“Senang saya dengan terbentuknya tim terpadu ini,” kata Prof Jasman.

Pihak kampus juga membentuk tim ad hoc yang bertugas menelusuri kasus yang saat ini menjadi sorotan publik di Aceh Barat tersebut.

BACA JUGA: Wartawan Ini Jadi Korban Tabrak Lari, Polisi Buru Pelaku, Siap-siap Saja!

"Nantinya jika benar adanya kasus ini, pelaku akan mendapatkan sanksi sesuai dengan aturan yang berlaku,” tegas Prof Jasman.

Sebelumnya, Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso menyampaikan pembentukan tim terpadu tersebut sebagai upaya mengungkap fakta yang sebenarnya terjadi di Kampus UTU Meulaboh.

BACA JUGA: Viral Video Ceramah UAS Soal Perbolehkan Curi Listrik dan Air PDAM, Ini Faktanya

Tim terpadu tersebut terdiri dari personel Polres Aceh Barat, petugas Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak Kabupaten Aceh Barat, ulama, tokoh adat, mahasiswa UTU, dan kalangan dari lembaga swadaya masyarakat (LSM).

Dalam pelaksanaan tugasnya, tim tersebut nantinya akan menyampaikan setiap temuan atau fakta akan dilakukan pembahasan secara bersama-sama.

Dia mengakui persoalan dugaan pelecehan seksual di UTU Meulaboh merupakan kasus yang sangat sensitif dan menyita perhatian publik .

Menurut dia, kasus yang berhubungan dengan anak dan perempuan sangat sensitif sehingga harus dilakukan secara hati-hati dengan mengedepankan azas praduga tidak bersalah. (jpnn/antara)


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler