PSI Menyanjung Anies Baswedan Setinggi Langit, Tumben ya

Rabu, 16 Maret 2022 – 08:28 WIB
Presiden Jokowi menerima tanah dan air dari DKI Jakarta yang dibawa Gubernur Anies Baswedan di Kawasan Titik Nol Kilometer Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur, Senin (14/3). Tangkapan layar akun Setpres di YouTube

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DPRD DKI Jakarta Justin Adrian Untayana memuji tindakan Gubernur Anies Baswedan yang ikut membawa tanah dan air dalam prosesi Kendi Nusantara di IKN Nusantara, Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada Senin (14/).

Air yang dibawa Anies Baswedan berasal dari enam tempat ibadah berbeda yang tersebar di enam wilayah Jakarta.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Presiden Pulang ke Jakarta, Sebuah Petisi Viral Lagi, Airlangga hingga Kapolri Menghadap

Menurut dia, dengan membawa air dari enam tempat ibadah tersebut, Anies telah menunjukkan simbol keberagaman yang ada di Jakarta.

“Kami mengapresiasi Pak Gubernur. Tindakan Pak Gubernur sangat tepat. Ini menunjukkan bahwa Jakarta merupakan kota yang inklusif. Kerukunan beragama adalah hal fundamental yang tidak terpisahkan,” ucap Justin dalam keterangannya, Rabu (16/2).

BACA JUGA: Kepada Presiden Jokowi, Dewan Adat Dayak Sampaikan 3 Hal Penting

Mengenai tanah yang dibawa Anies dari Kampung Akuarium, anggota komisi B DPRD DKI Jakarta itu tak terlalu mempermasalahkan.

Tanah dari Kampung Akuarium sempat dipertanyakan karena merupakan daerah bekas gusuran Mantan Gubernur Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

BACA JUGA: Ketemu Langsung Jokowi, Ketua Dewan Adat Dayak Sampaikan Info Penting

“Kalau mau diperdebatkan tanah mana yang pantas untuk mewakili DKI di IKN, tentu bisa saja. Tapi, kan, bukan itu poinnya. Kita fokus saja kepada yang baik-baik,” kata dia.

Sebelumnya, Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim menjelaskan air yang dibawa Anies ke IKN itu diambil dari enam tempat ibadah, yakni:

1. Gereja Katedral di Jakarta Pusat.

2. Klenteng Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.

3. Gereja Sion, Jakarta Barat.

4. Vihara Amurva Bhumi, Karet Kuningan, Jakarta Selatan.

5. Pura Aditya Jaya di Rawamangun, Jakarta Timur.

6. Masjid Nurul Bahri, Kepulauan Seribu. (mcr4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ironis, Warga Pak Anies di Jaktim Ini Sudah Seminggu Kena Banjir, Lihat


Redaktur : Soetomo
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler