PT DGI Siapkan 20 Persen untuk Sukses Fee

Rabu, 03 Agustus 2011 – 23:42 WIB
JAKARTA - Dalam persidangan kasus dugaan suap Sesmenpora terungkap, PT Duta Graha Indah (DGI) menyiapkan sukses fee sebesar 20 persen dari proyek pembangunan wisma atlet di Palembang yang berhasil dimenangkannyaJumlah 20 persen ini masing-masing disiapkan 5 persen untuk daerah, 2,5 persen untuk Rizal, 2,5 persen untuk Gubernur Sumsel, sebanyak 2 persen untuk Sesmenpora, dan bagian yang paling besar diberikan untuk Rosa (Mindo Rosalina Manulang) dan M Nazaruddin yakni 13 persen.

Dari kesaksian Direktur Utama PT DGI, Dudung Purwadi di persidangan, Rabu (3/8), dia mengatakan bahwa sukses fee untuk Wafid tak pernah dibicarakan

BACA JUGA: Jatah Rp 650 juta Untuk Alex Noerdin Disita KPK

Tapi kalau dengan Rosa, diakui Dudung, mereka punya komitmen tersendiri
"Dengan Pak Sesmenpora tak ada komitmen apa-apa

BACA JUGA: PT DGI Mengaku Dibantu Nazaruddin dan Rosa

Sukses fee-nya itu untuk Bu Rosa, karena memang ada," kata Dudung.

Dudung pun menjelaskan, sukses fee tersebut diatur oleh Rosa
"Jadi itu untuk kelompok Bu Rosa, karena Pak Idris membuat satu komitmen

BACA JUGA: Pengalihan Negara Tujuan TKI Dianggap Bukan Solusi

Proyek ini kan dari Rosa," lanjutnya.

Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa setelah mereka dinyatakan sebagai pemenang dalam proyek yang bernilai Rp 191 miliar itu, dia dihubungi oleh seseorang yang bernama Paul"Pak Paul mengatakan (bahwa) Pak Wafid ingin bertemu dengan sayaDalam pertemuan itu, ada Pak Paul Nelwan, Pak Idris dan Pak WafidPak Wafid kemudian meminta uangKatanya untuk uang operasionalTapi tak saya berikan," papar Dudung.

Sementara, Idris yang diberi kesempatan berbicara mengatakan, setelah pertemuan dengan Rosa, Wafid dan Nazaruddin, barulah ditetapkan sukses fee untuk Wafid sebesar 2 persen"Sebenarnya (untuk) Pak Wafid tidak ada," kata Idris pula(gel/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Didesak Rosa, DGI Keluarkan Dana untuk Sesmenpora


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler