Pulang Mengayuh Becak, Si Kakek Pasrah Rumahnya Dilalap Si Jago Merah

Selasa, 13 Oktober 2015 – 03:44 WIB
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - SOMAGEDE- Satir hanya tertunduk lesu ketika pulang mengayuh sepeda, Senin (12/10) kemarin. Pasalnya, rumah kontrakannya dilalap si jago merah. Pria 77 tahun itu pun tak bisa berbuat apa-apa.

Kebakaran itu membuat petugas langsung turun tangan. Tiga mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Sebelumnya, warga sudah bahu membahu memadamkan api yang berkobar.

BACA JUGA: Pemberhentian Tetap Bonaran Tunggu Usulan Tengku Erry

Kapolsek Banyumas, AKP Samsuri, menduga api berasal dari hubungan pendek arus listrik. Menurut dia, rumah kontrakan yang ditempati Satir merupakan rumah tua. Kabel-kabel di dalamnya juga sudah tua dan diduga sudah tidak sesuai standar.

Insiden itu menambah panjang daftar kebakaran di Somagede. Sehari sebelumnya, kebakaran meluluhlantakan rumah milik Edi Sumarno di Desa Kemawi, Kecamatan Somagede. Beruntung tidak ada korban jiwa.

BACA JUGA: Suhu Politik DKI Makin Panas Jelang Pilgub, Ini Buktinya

Akibat kejadian tersebut, pemilik rumah mengalami kerugian sekitar  Rp 15 juta. "Sebagian besar yang ada di rumah, habis terbakar. Beruntung tidak ada korban jiwa," ujar Edi. (mam/jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Pemprov Bali Minta Bantuan Kementerian PUPR Bedah 3 Ribu Rumah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok: Duit Rp10 Miliar Dimakan Jin Sama Setan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler