Puluhan Pebisnis RI-AS Bikin Jejaring

Rabu, 30 Maret 2011 – 16:03 WIB
JAKARTA - Pengusaha Indonesia dan Amerika Serikat (AS) membuat jaringan bisnis di Los Angeles, ASMereka bergabung membuat satu komunitas bisnis yang diberi nama Indonesian-American Business Council (IABC).

"Memang banyak pebisnis kita di AS

BACA JUGA: Otomotif Terancam Stop Produksi

Mereka membuat jaringan untuk pengembangan bisnis
Tapi, data persisnya ada di KBRI Washington," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri (Kemlu), Michael Tene, Rabu (30/3).

Peluncuran IABC atau jejaring komunitas pebisnis RI-AS di Los Angeles itu sendiri, diselenggarakan 28 Maret 2011 lalu

BACA JUGA: Uniflora Akuisisi Davomas USD 77 Juta

IABC diresmikan oleh Dubes RI untuk AS, Dino Patti Djalal, dihadiri oleh Presiden IABC Rif Wiguna, serta 210 pengusaha AS dan puluhan pengusaha Indonesia, seperti Ir Ciputra, Fritz Hong dan David Sugita.

"Jejaring pebisnis ini sangat penting, untuk menjembatani pengusaha profesional Indonesia dan AS
Mereka bisa saling tukar pikiran dan informasi soal pengembangan bisnis di Indonesia dan Amerika," ujar Dino pula

BACA JUGA: Newmont Diminta Lanjutkan Divestasi

(gus/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... IHSG Perpanjang Rekor Buruk


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler