Puting Beliung Terjang Dua Desa

Minggu, 23 Januari 2011 – 05:33 WIB
JATIWARAS - Setelah menerjang puluhan rumah di Kampung Margajaya dan Jatiwangi, Kecamatan Salopa, Kamis (20/1) lalu, kemarin, puting beliung menerjang wilayah Kecamatan JatiwarasBeberapa rumah di dua desa, masing-masing Neglasari dan Papayan dilaporkan mengalami kerusakan

BACA JUGA: Penambahan Jalur Car Free Day Ditolak

Selain atapnya disapu angin, rusaknya rumah juga diakibatkan tertimpa pohon.

Salah seorang warga Kubang Desa Neglasari Kecamatan Jatiwaras, Ucup (48) mengungkapkan, kejadian ini terjadi sekitar pukul 14.00
Saat itu, datang angin kencang dibarengi hujan es

BACA JUGA: Reklamasi Pantai Ancam Taman Laut Bunaken

"Beberapa pohon tumbang, di antaranya ada yang menimpa rumah," katanya.

Menurut Ucup, adanya pohon tumbang membuat warga panik
Sejumlah warga kemudian berusaha menyelamatkan diri dengan keluar dari rumah

BACA JUGA: Barnabas Suebu Pamerkan Keunikan Papua

"Tidak bisa berbuat banyak, warga hanya bisa mengumandangkan adzan," terangnya.

Kepala Desa Papayan, Undang memperkirakan sejumlah rumah di desanya mengalami kerusakan, terutama rumah yang tertimpa pohon"Kejadian ini cukup parah, kebanyakan rumah tertimpa pohon," katanya saat dihubungi Radar Tasikmalaya (grup JPNN) melalui sambungan telepon, kemarin.

Sementara itu, Kapolsek Salopa AKP Ugih saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya masih melakukan pengecekan di beberapa lokasi kejadianSehingga belum menyimpulkan berapa jumlah rumah yang rusak akibat musibah itu"Kami masih mengecek," katanya singkat(dem/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 2.187 Lokal SD Rusak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler